Gaimin Gladiators Bawa Pulang Gelar Juara DreamLeague Season 20

Share This Post

Usai dua pekan lamanya turnamen DreamLeague Season 20 berlangsung, Gaimin Gladiators resmi menjadi juara setelah mengalahkan BetBoom.

Laga Grand Final yang berlangsung pada Minggu (25/6/2023) Gaimin Gladiators menang 3-2 atas BetBoom Team.

Baik Gaimin Gladiators dan BetBoom Team sama-sama menampilkan permainan terbaiknya pada laga Grand Final ini.

Gaimin Gladiators sempat menang pada game pertama usai mengakhiri match pada menit ke-44 berkat permainan cemerlang dari Quinn.

Tetapi sayangnya Gaimin Gladiators pada game kedua dan game ketiga kurang berjalan lancar sehingga BetBoom Team berhasil membalikkan keadaan menjadi keunggulan mereka 1-2.

Bahkan pada game ketiga BetBoom Team tampil sangat mendominasi dan tak memberikan para pemain Gaimin Gladiators untuk bisa bergerak bebas.

Menariknya saat tertinggal, mental Gaimin Gladiators tak menurun justru malah naik karena dalam dua game tersisa mereka akhirnya bisa menemukan kembali performa terbaiknya.

Pada game keempat Gaimin Gladiators berhasil menang untuk menyamakan kedudukan dan game kelima mereka juga berhasil menangi untuk mengunci gelar juara.

Skor akhir Grand Final DreamLeague Season 20 ini berakhir dengan skor 3-2, dan menjadikan Gaimin Gladiators back-to-back champion untuk DreamLeague.

Gaimin Gladiators adalah juara bertahan, setelah mereka berhasil menjadi juara juga pada DreamLeague Season 19 yang lalu.

Berkat kemenangan ini Gaimin Gladiators juga berhak mendapatkan slot menuju ke Riyadh Masters 2023 mendatang, bersama dengan BetBoom Team juga.

Gaimin Gladiators, BetBoom Team, PSG.LGD, Evil Geniuses, Team Spirit, Shopify Rebellion, Talon Esports, dan Tundra Esports adalah tim yang lolos ke Riyadh Masters 2023.

+ posts

More Like This

Gamers8 Bakal Kembali dengan Rekor Hadiah Besar!

Arab Saudi akan pecahkan rekor hadiah turnamen terbesar dunia. Salah...

Analisis: Beberapa Faktor Penyebab Naik Turun Performa yang Drastis dalam Esports

Beberapa hal terlintas dalam pikiran saat membahas dunia olahraga,...
- Advertisement -