Home Valorant RRQ Gagal Lolos Playoff VCT 2023 Pacific League

RRQ Gagal Lolos Playoff VCT 2023 Pacific League

Roster RRQ Valorant. (Dok RRQ)
Roster RRQ Valorant. (Dok RRQ)

Perjalanan RRQ dalam VCT 2023 Pacific League harus berakhir usai tumbang dari Paper Rex pada laga yang berlangsung Selasa (16/5/2023).

RRQ menyerah 0-2 atas Paper Rex sehingga mereka harus rela tak lolos menuju ke babak playoff karena hanya tempati peringkat ketujuh klasemen.

Kekalahan tersebut membuat posisi RRQ tergeser oleh Gen.G Esports, karena walaupun poin keduanya sama tetapi Gen.G unggul head to head.

Jalannya pertandingan RRQ melawan Paper Rex sendiri memang berjalan dengan sangat sengit karena RRQ mempunyai motivasi untuk bisa menang.

Tetapi sayangnya pada map pertama, Bind, Paper Rex tampil cukup dominan pada early game sehingga mereka bisa mengakhiri laga dengan skor 13-9.

Selanjutnya pada map Pearl, Paper Rex kembali berhasil menang dan membuat kedudukan akhir menjadi 2-0.

Namun pada map kedua ini Paper Rex juga tak bisa menang dengan mudah karena RRQ memberikan perlawanan yang sangat sengit karena berakhir dengan skor 13-11.

Kekalahan tersebut akhirnya mengubur mimpi RRQ untuk bisa lolos babak playoff dan menutup kesempatan untuk bisa tampil dalam major Valorant mendatang.

6 Tim Lolos Playoff

Pertandingan RRQ melawan Paper Rex juga menjadi laga terakhir pada regular season VCT 2023 Pacific League.

Sebanyak 6 tim dari VCT Pacific memastikan diri tampil pada babak playoff dengan DRX menjadi juara regular season dengan rekor 8 kemenangan dan 1 kekalahan saja.

Kemudian Paper Rex menempel pada peringkat kedua dan bersama dengan DRX, tim tersebut berhak mendapatkan slot Upper Bracket semifinal.

Empat tim lainnya adalah ZETA Division yang akan berjumpa Team Secret pada perempat final Upper Bracket dan T1 akan berjumpa dengan Gen.G Esports.

Babak playoff VCT 2023 Pacific League pada 19 mei hingga 28 Mei 2023 mendatang dengan menggunakan format double elimination.

Nantinya tiga tim teratas pada babak playoff ini akan berhak lolos menuju VCT 2023 Masters Tokyo dan Valorant Champions 2023 mendatang.

+ posts