Meski telah mendapatkan revamp skill yang cukup mengubah gameplay dari hero Aurora, sayangnya menurut beberapa pro player hero ini masih sulit untuk menembus META.
Salah satunya adalah RRQ Lemon yang menyebutkan hero Aurora belum bisa masuk hero tier-S karena tidak se-overpower itu karena memang masih ada beberapa kekurangan.
Lemon menyebutkan Aurora masih memiliki kekurangan dari segi cooldown skill dan damage-nya tipikalnya adalah poke damage, sehingga masih akan kalah saing dengan hero burst damage.
“Mungkin saya tidak akan masukkan (Aurora) ke tuer S. Hero ini tidak se-OP itu, cooldown pasifnya lama dan damagenya tidak burst, lebih ke arah poke,” kata Lemon.
“Tapi Aurora bagus dan layak kalau mau jadi target ban, seru juga untuk dipakai,” sambungnya.
Memang Aurora kini tipikal serangannya poke damage baik dari skill 1 dan skill 2 miliknya, sehingga akan kesulitan jika melawan hero mage lincah.
Bahkan ketika early game, Aurora masih belum terlalu sakit karena poke damage hero satu ini belum bisa menumbangkan musuh dengan mudahnya karena kekurangan damage.
Meski mempunyai efek CC berupa freeze dan slow, skill Aurora juga miliki cooldown yang cukup lama sehingga memerlukan item yang bisa mengurangi cooldown seperti Enchanted Talisman.
Tapi menariknya Aurora ini akan cukup merepotkan jika berada di tangan yang tepat karena pasifnya yang mengerikan, dimana Aurora akan menjadi beku selama 1,3 detik saat HP-nya habis, saat aktif, Aurora menjadi invincible atau tidak bisa musuh serang, dan secara bertahap bisa memulihkan 30% Max HP.
Efek ini memiliki cooldown 150 detik dan menariknya efek freeze dari Aurora ini juga berlaku ke Turret.