Indonesia Akan Jadi Tuan Rumah Point Blank International Championship 2024

Share This Post

Indonesia akan jadi tuan rumah dari gelaran Point Blank International Championship (PBIC) 2024 mendatang.

Kabar ini pertama kali muncul dari laman Zepetto Indonesia sebagai pengembang game Point Blank melalui social media mereka.

Ini adalah momen bersejarah untuk Indonesia, mengingat Indonesia adalah salah satu regional terkuat Poin Blank di kawasan Asia Pasifik.

Hal ini terbukti dari edisi sebelumnya yaitu PBIC 2023, di mana terjadi All-Indonesian-Final yang pertemukan OP3K XFIRE dengan Team Comeback.

Pada Grand Final tersebut OP3K XFIRE berhasil menjadi juaranya usai menang 3-2 atas rivalnya tersebut.

Terakhir kali Indonesia menjadi tuan rumah gelaran Point Blank International Championship adalah pada PBIC 2019 yang lalu.

Di mana pada saat itu Black Dragons dari brazil menjadi juaranya dan kali ini adalah kesempatan besar bagi tim-tim Indonesia untuk bisa juara di negeri sendiri.

Pengumuman lebih detail terkait kapan dan di mana PBIC 2024 akan berlangsung akan segera Zepetto Indonesia umumkan dalam waktu-waktu dekat ini.

+ posts

More Like This

Gamers8 Bakal Kembali dengan Rekor Hadiah Besar!

Arab Saudi akan pecahkan rekor hadiah turnamen terbesar dunia. Salah...

Perkenalkan Joshua “Ghirlanda” Bianchi, sang Ayah yang Kejutkan Kompetisi Tekken!

Mentalitas adalah kunci. Tak ada sponsor, seorang putri kecil yang...

Analisis: Beberapa Faktor Penyebab Naik Turun Performa yang Drastis dalam Esports

Beberapa hal terlintas dalam pikiran saat membahas dunia olahraga,...

Eksklusif: Indominator Ungkap Kesempatan Main Lagi Bareng Arsenal dan Prospek Musim Depan

Berganti karir adalah pilihan yang umum di kalangan atlit...

Eksklusif: Indominator Beberkan Pengalaman Main di Indonesia Football Eleague 2022!

Popularitas eFootball sebagai permainan sepak bola virtual di kawasan...

Mobile Legends punya masalah besar dan Moonton tidak melakukan apa-apa untuk menyelesaikannya

Sebuah masalah besar sudah membusuk di komunitas Mobile Legends sejak dulu dan ini adalah masalah yang berdampak kepada pemain sejak rilis sampai sekarang.
- Advertisement -