Pemain timnas PUBG Mobile Malaysia dan Bigetron Red Villains, uHigh, mengakui kehebatan dari timnas PUBG Mobile INA 2 pada SEA Games 2023 lalu.
Timnas INA 2 berhasil mendapatkan medali emas, sedangkan uHigh bersama dengan timnas MAS 1 hanya berhasil mendapatkan medali perunggu.
MAS 1 pada SEA Games 2023 lalu hanya mengakhiri turnamen dengan menempati peringkat keempat, oleh karena itu uHigh mengakui kehebatan para pemain Indonesia.
Ia mengungkapkan pujian tersebut saat melakukan live streaming TikTok bersama dengan rekan senegaranya yaitu Snipes.
Bahkan uHigh menyebutkan satu nama pemain yang ia akui kemampuannya sangat hebat saat SEA Games 2023 lalu, pemain tersebut adalah Yummy dan Rosemary.
“Emang jago banget Yummy, Yummy itu pas PMPL kemarin kelihatan jago Yummy dan Rosemary,” ujar uHigh dalam live streamingnya.
“Emang orangnya talented banget lah, bukan talented sih baru sekarang mereka benar-benar hard prove, mereka kan udah lama main juga baru sekarang kebayar kerja kerasnya,” imbuhnya.
Berbicara terkait performa SEA Games 2023 yang lalu uHigh sebenarnya mengakui semua negara bermain dengan maksimal.
Tetapi menurut uHigh, timnas INA 2 lah yang berhasil memanfaatkan momentum dan lebih konsisten secara gameplay.
“Semua tim di SEA itu keras guys, tapi sekrang ini yang lebih dapat layout permainannya Indo, karena mereka itu benar-benar emang jago dan mereka beri saingan kuatlah sama kita, mereka juga jadi motivasi kita buat ngejar mereka,” kata uHigh.
“Indo jago, kalau enggak jago enggak dapat top one guys, enggak dapat 3 chicken dalam satu hari. Itu bukan hoki itu emang benar-benar mereka itu berusaha buat dapat ketiganya biar mereka berjaya, emang jago” jelas uHigh.