Gelaran PUBG Mobile World Invitational (PMWI) 2023 akan segera bergulir kurang dari sepekan lagi karena akan berlangsung pada 11 Juli mendatang.
Pada akun Instagram PUBG Mobile Esports yang terunggah pada Selasa (4/7/2023) juga telah mengumumkan pembagian total hadiah dalam gelaran PMWI 2023 ini.
Pada PMWI 2023 nantinya pihak penyelenggara telah menyiapkan total hadiah senilah 3 juta dolar Amerika Serikat atau setara dengan Rp44 miliar.
Pembagiannya dari total hadiah tersebut nantinya sebesar 1 juta dolar AS untuk Allstars Stage dan 2 juta dolar AS untuk Main Tournament yang mana sangat besar untuk turnamen PUBG Mobile.
Allstars Stage nanti total 1 juta dolar AS atau setara Rp14 miliar tersebut akan terbagi lagi menjadi 730 ribu dolar AS untuk Group Stage dan 270 ribu dolar AS untuk hadiah partisipasi.
Sementara itu, pada Main Tournament telah tersedia 2 juta dolar AS atau hampir setara dengan Rp30 miliar dengan pembagian 1,4 juta untuk placement prize.
Kemudian 480 ribu dolar AS untuk hadiah partisipasi, serta 120 ribu dolar AS sebagai hadiah individual atau hadiah lainnya sepanjang PMWI 2023 nanti.
Secara keseluruhan, total hadiah dari PMWI 2023 ini hanya terpaut sedikit dari total hadiah terbesar untuk turnamen PUBG Mobile yang masih dipegang oleh PMGC 2022.
Pada PMGC 2022 lalu total hadiahnya adalah 4 juta dolar AS atau hampir setara dengan Rp60 miliar yang mana jumlah yang sama akan teraplikasikan pada PMGC 2023 nanti.
Menariknya regional pemenang dari gelaran PMWI 2023 ini nantinya akan mendapatkan satu slot tambahan untuk bisa tampil pada PMGC 2023.
Gelaran PMWI 2023 nantinya akan berlangsung sejak 11 Juli hingga 16 Juli 2023 mendatang yang berlangsung pada venue Riyadh Boulevard.
💰The total prize pool of $3,000,000 is up for grabs in the 2023 PMWI!
— PUBG MOBILE Esports (@EsportsPUBGM) July 4, 2023
⏰LIVE on JUL.11 – JUL.16, 2023, 11:00(UTC+0), let's find who will be the biggest winner!
🔥Download PUBG MOBILE now: https://t.co/wQ82NEBjqh#PUBGMOBILE #PUBGMESPORTS #PMWI #PMWI2023 pic.twitter.com/BDjCZ6cndZ