PJEV Luxxy Sebut Ada yang Kumat di Persija EVOS di Pekan Kedua

Share This Post

RRQ dan BTR RV menjadi wakil asal Indonesia tampil begitu ganas karena berada di klasemen papan atas.

Hal tersebut juga dirasakan oleh PJEV dan Morph GPX yang berhasil menempati posisi ke-5 dan 6 papan klasemen Week 2.

Di sisi lain, Alter Ego dan BOOM Esports harus puas berada di papan bawah dengan raihan WWCD masing-masing sebanyak satu kali saja.

Dalam wawancaranya Luxxy mengatakan bahwa permainan PJEV ketika minggu kedua kemarin bukan lagi menjadi trial & error mereka.

Hanya saja ada sedikit problem kecil-kecilan yang dialami oleh setiap player PJEV ketika bermain, sehingga hal tersebut membuat banyaknya game pada minggu kedua kemarin terbuang sia-sia.

Pemain yang akrab dipanggil dengan nama Bagus itu mengatakan kalau PJEV sudah bermain sesuai strategi, base, dan juga layout yang diberikan oleh coach mereka.

“Untuk di Week kali ini sih kita udah masuk fase yang udah enggak ada trial & error lagi, kita emang udah main sesuai strategi, base, dan layoutnya kita juga.

“Week kali ini juga banyak banget game kebuang mungkin karena ada satu dan lain hal problem, ya masalah-masalah kecil aja yang mungkin kumat lagi dihadapin sama setiap player kita. Jadi kita berusaha buat ngehilangin itu semua di week ketiga nanti, semoga berhasil ya,” ucap PJEV Luxxy.

+ posts

More Like This

- Advertisement -