Pelatih Alter Ego Ares Deni “Defiand” Fianda mengaku sempat khawatir atas kondisi Rosemary yang kita tahu selalu bermain di ajang resmi PUBG Mobile tahun 2023 ini.
Seperti yang sudah kita tahu, Rosemary adalah salah satu pemain PUBG Mobile yang tengah naik daun sejak tahun 2022 hingga saat ini. Bagaimana tidak, dirinya kerap kali memberikan hasil yang maksimal saat bermain bersama Alter Ego.
Perlu diketahui, Rosemary juga bukan hanya sekedar mengikuti pertandingan saja, melainkan sering kali menjadi juara, yakni pada ajang 2023 PMSL SEA Spring and Fall serta meraih medali emas pada ajang SEA Games yang diadakan di Kamboja kemarin.
Kendati demikian, Defiand juga mengaku tidak pernah memaksa pemain bintangnya itu untuk terus-terusan bermain. Hal itu dia lakukan atas kemauan dirinya sendiri untuk bisa membuktikan kualitasnya di scene PUBG Mobile ini.
Defiand mengaku sempat was-was terhadap kondisi fisik Rosemary yang full bermain di tahun 2023 ini.
Tugas Defiand sebagai coach hanya bisa memperhatikan para pemainnya agar kondisi mereka selalu prima, khususnya Rosemary.
Meskipun begitu, sang pelatih menyebutkan bahwa keinginan Rosemary untuk tetap bermain datang dari dirinya pribadi. Dia tidak ingin kesempatannya di PUBG Mobile ini terbuang sia-sia.
“Kalau was-was pasti lah karena kan saya sebagai coach memperhatikan pemain supaya tetap lebih prima selalu. Apalagi dia (Rosemary) schedulenya penuh, belum juga ada hal-hal dari luar yang mengganggu dia.
Kemauan dia sendiri sih, karena dia emang ter-motivasi banget di PUBG Mobile ini. Jadi ya pasti setiap ada sesuatu kesempatan dia coba untuk enggak sia-siain sih,” ujar sang pelatih.