Pekan pertama PMSL SEA Fall 2023 telah usai pada Minggu (6/8/2023) dengan BOOM Esports masih terjebak pada posisi #13 klasemen sementara.
Yang mana posisi tersebut masih sangat kurang bagus untuk tim sekuat BOOM Esports dalam gelaran PMSL SEA Fall 2023 kali ini.
Menanggapi hal tersebut, salah satu pemain andalan BOOM Esports yaitu Yummy menyebutkan kendala yang sempat ia hadapi dengan rekan-rekannya pada pekan pertama lalu.
Bagi Yummy, kesulitan yang ia hadapi pada pekan pertama lalu adalah chemistry yang masih kurang serta pembacaan gameplay musuh yang belum tepat.
Kedua hal tersebut yang akhirnya membuat BOOM Esports menjadi kurang maksimal pada pekan pertama yang lalu sehingga masih terjebak pada #13 klasemen sementara.
“Untuk kesulitan mungkin kita masih kurang main bareng, terus kaya baca gamenya masih kurang pas. Dan tim Indonesia yang paling perform (di pekan pertama) pastinya Persija,” kata Yummy melansir dari Esportsku.
Kini Yummy dkk harus berjuang lebih lagi pada pekan kedua nantinya agar setidaknya bisa mengamankan posisi yang lebih baik pada pekan kedua nanti.
Karena kebiasaan BOOM Esports biasanya terlambat panas sehingga baru pada akhir-akhir turnamen mereka baru bisa menemukan momentum, tetapi hal tersebut tentunya terlambat.
Apalagi tantangan terbaru BOOM Esports ini juga adalah masalah rotasi pemain yang kemungkinan akan menjadi bumerang bagi mereka sendiri.
Karena beberapa pemain BOOM Esports juga baru pertama kali merasakan atmosfer kompetisi internasional seperti Acull, Icaan, dan Grmory.