Tips Maksimalkan Hero Yve Mobile Legends Terbaru

Share This Post

Yve menjadi salah satu hero Mobile Legends yang sering masuk META karena kemampuan skillnya yang cukup merepotkan musuhnya.

Hal tersebut karena Yve merupakan hero highground Mobile Legends yang mempunyai efek crowd control berupa slow dari skill 2 dan ultimate miliknya.

Bahkan ultimate Real World Manipulation juga mempunyai damage tipikal burst damage yang akan sangat sakit jika masuk dalam area ultimate.

Kelebihan lainnya dari Yve adalah kemampuan clear wave minion yang cepat dan movement speed tambahan dari skill 1 maka akan membuat Yve unggul dalam laning phase.

Hal yang paling mendasar dalam penggunaan hero Yve adalah pastikan stack selalu penuh sebelum mengeluarkan Ultimate.

Stack pasif harus penuh yaitu 10 stack agar nantinya bisa mengeluarkan potensi maksimal saat penggunaan Starfield ultimate milik Yve.

Selain itu, setiap stack yang Yve dapatkan akan meningkatkan shield sebesar 5% yang menambah sisi defense dari Yve.

Perlu menjadi perhatian pula, damage dari ultimate Yve juga menjadi dua jenis yaitu tap dan sliding, yang masing-masingnya mempunyai kelebihan masing-masing.

Damage tap akan lebih besar daripada damage sliding, tetapi sliding akan menyebabkan efek slow kepada lawan sebesar 75%.

Sehingga memang baiknya mengkombinasikan kedua jenis damage dari ultimate Yve ini dan wajib untuk melihat situasi team fight juga.

Ultimate dari Yve ini juga bisa menjadi sarana melakukan zoning saat terjadi kontes objektif seperti Turtle ataupun Lord, karena mempunyai area of effect yang besar.

Yve juga akan sangat bermanfaat untuk strategi tarik ulur karena tipikal damage dari skill 1 dan skill 2 merupakan poke damage.

Dan build yang tepat bagi Yve adalah menggunakan item wajib Enchanted Talisman karena hero ini sangat boros mana dan item Ice Queen Wand untuk maksimalkan efek slow.

Kemudian item Glowing Wand akan sangat bersinergi dengan skill 2 dan ultimate Yve, serta guna memberikan efek magic penetration bisa menggunakan Divine Glaive.

+ posts

More Like This

Gamers8 Bakal Kembali dengan Rekor Hadiah Besar!

Arab Saudi akan pecahkan rekor hadiah turnamen terbesar dunia. Salah...

Perkenalkan Joshua “Ghirlanda” Bianchi, sang Ayah yang Kejutkan Kompetisi Tekken!

Mentalitas adalah kunci. Tak ada sponsor, seorang putri kecil yang...

Analisis: Beberapa Faktor Penyebab Naik Turun Performa yang Drastis dalam Esports

Beberapa hal terlintas dalam pikiran saat membahas dunia olahraga,...

Eksklusif: Indominator Ungkap Kesempatan Main Lagi Bareng Arsenal dan Prospek Musim Depan

Berganti karir adalah pilihan yang umum di kalangan atlit...

Eksklusif: Indominator Beberkan Pengalaman Main di Indonesia Football Eleague 2022!

Popularitas eFootball sebagai permainan sepak bola virtual di kawasan...

Apakah Moonton menolak skin Estes untuk Juara?

Setelah M3 menyelesaikan turnamen mewahnya, Blacklist International muncul sebagai juara, membuktikan industri Mobile Legends Filipina adalah yang terbaik sekali lagi setelah Bren Esports juga dianugerahi juara M2 tahun lalu.
- Advertisement -