Pada patch terbaru Mobile Legends 1.8.20 yang rilis beberapa waktu yang lalu, mayoritas hero gold laner mendapatkan nerf yang masif.
Sebut saja Claude dan Bruno dapatkan nerf yang lumayan besar pada update patch beberapa waktu lalu.
Meski begitu peta hero META marksman Gold laner masih belum ada perubahan yang drastis karena hero-hero marksman critical masih menjadi andalan di patch ini.
Sebut saja Bruno dan Irithel yang meski dapatkan nerf, keduanya masih cukup overpower pada patch Mobile Legends saat ini daripada marksman lainnya.
Hal tersebut memang karena adanya dua item Haas Claw dan Great Dragon Spear yang buat kedua hero marksman critical ini masih populer.
Kemudian counter dari kedua hero tersebut yaitu Brody juga menjadi marksman pilihan utama yang kehadirannya akan buat laning phase menjadi aman.
Menariknya kini semenjak dua kali mendapatkan buff, Ixia bisa menjadi salah satu hero pilihan utama terutama dalam kondisi tertentu, seperti musuh tak ada hero assassin.
Sementara itu hero-hero attack speed seperti Karrie, Claude, hingga Melissa juga sebenarnya masih cocok di META sekarang tapi tak terlalu jadi pilihan utama.
Berikut tier list hero goldlaner Mobile Legends per September 2023 patch 1.8.20:
- Tier S+ : Bruno, irithel, Brody
- Tier S (conditional): Beatrix, Ixia, Karrie, Claude
- Tier A: Clint, Harith, Lesley, Wanwan, Melissa
- Tier B: Moskov, Natan, Lylia, Natan, Popol & Kupa, Lunox
- Tier C: Hanabi, Kimmy, Layla, Miya, Cecilion
- Tier D: Granger