Home MLBB Team Outplay Datangkan Pelatih Baru Asal Filipina untuk MSC 2023

Team Outplay Datangkan Pelatih Baru Asal Filipina untuk MSC 2023

Team Outplay
Team Outplay

Jelang MSC 2023 perwakilan dari Amerika Utara yaitu Team Outplay memperkenalkan pelatih yang akan menjadi arsitek baru tim runner up NACT 2023.

Pelatih baru Team Outplay adalah Steve “Dale” Vitug yang mereka pinjam dari tim MPL Malaysia yaitu Homebois untuk menangani mereka selama MSC 2023.

Team Outplay sendiri pada MSC 2023 ini menggantikan posisi dari BTK yang gagal berangkat karena gagal memenuhi persyaratan pendaftaran tepat waktu.

Sehingga Team Outplay yang menjadi runner up NACT 2023 menjadi tim yang akan tampil pada MSC 2023 mendatang.

Coach Dale sendiri merupakan pelatih yang sudah malang melintang pada skena kompetitif Mobile Legends internasional dan pernah menangani beberapa tim.

Tercatat Coach Dale pernah menjadi pelatih dari Omega Esports, ECHO, Falcon Esports, dan yang terbaru adalah Homebois.

Prestasi terbaik dari Coach Dale adalah pernah mengantarkan Falcon Esports hingga menembus Perempat Final Lower Bracket atau menempati peringkat 5-6.

Kemudian pada musim lalu bersama Homebois, Coach Dale antarkan tim yang sedang naik daun tersebut mengakhiri MPL MY Season 11 pada peringkat ketiga.

Deretan prestasi yang mentereng tersebut tentunya akan membuat Team Outplay sangat terbantu dengan hadirnya Coach Dale pada MSC 2023 mendatang.

Team Outplay pada MSC 2023 ini juga menurunkan roster terbaik mereka termasuk pemain terbaiknya yaitu Hoon, Basically, dan Shark.

MSC 2023 ini juga akan menjadi turnamen internasional pertama bagi Team Outplay dan pada debutnya ini mereka juga siap berikan kejutan.

Tetapi hal tersebut tentunya tak mudah karena mereka akan berhadapan dengan tim kuat asal Asia Tenggara seperti ECHO, Blacklist International, hingga ONIC Esports.

Dengan pengalaman dari Coach Dale tentunya hal tersebut juga sudah terantisipasi, karena pelatih satu ini juga sudah paham strategi semua tim Asia Tenggara.

+ posts