Tanpa Vee-Wise, Coach Bon Chan Ungkap Blacklist International Usung Identitas Baru

Share This Post

Pelatih Blacklist International, Kristoffer Ed “Bon Chan” Ricaplaza, akhirnya kembali melatih setelah satu musim rehat.

Kembalinya Coach Bon Chan ini juga menjadi salah satu kejutan dari Blacklist International pada MPL PH Season 12 ini, karena kejutan lainnya adalah tak adanya duo Vee-Wise dalam susunan roster.

Menanggapi hal tersebut, Coach Bon Chan menyebutkan tim Blacklist International saat ini sangat berubah total dari musim-musim sebelumnya.

“Ini identitas yang berubah total jika dibandingkan dengan roster sebelumnya. Mereka akan melihat banyak perubahan di MPL PH Season 12 mendatang,” kata Bon Chan melansir dari MPL PH.

Kembalinya Coach Bon Chan ini juga berbarengan dengan kembali beberapa pemain senior seperti OHEB dan Hadji yang akhirnya masuk roster utama.

OHEB dan Hadji akan melengkapi susunan roster Blacklist International yang sebelumnya berisikan pemain seperti Yue, Eyon, Renejay, Owl, Sensui, hingga Kimpoy.

Tanpa adanya duo OhMyV33nus dan Wise ini juga menjadikan Blacklist International akan meninggalkan identitasnya yaitu UBE Strat yang banyak tim sudah temukan counternya.

Dan hal tersebut terbukti dalam beberapa turnamen terakhir, Blacklist International selalu tumbang pada laga Grand Final seperti M4 hingga MPL PH Season 11 lalu.

Tak ayal hadirnya kembali Coach Bon Chan akan meracik strategi baru untuk Blacklist International bersama tim kepelatihan yang berisikan MTB, Calad, dan Dex Star.

+ posts

More Like This

Gamers8 Bakal Kembali dengan Rekor Hadiah Besar!

Arab Saudi akan pecahkan rekor hadiah turnamen terbesar dunia. Salah...

Perkenalkan Joshua “Ghirlanda” Bianchi, sang Ayah yang Kejutkan Kompetisi Tekken!

Mentalitas adalah kunci. Tak ada sponsor, seorang putri kecil yang...

Analisis: Beberapa Faktor Penyebab Naik Turun Performa yang Drastis dalam Esports

Beberapa hal terlintas dalam pikiran saat membahas dunia olahraga,...

Eksklusif: Indominator Ungkap Kesempatan Main Lagi Bareng Arsenal dan Prospek Musim Depan

Berganti karir adalah pilihan yang umum di kalangan atlit...

Eksklusif: Indominator Beberkan Pengalaman Main di Indonesia Football Eleague 2022!

Popularitas eFootball sebagai permainan sepak bola virtual di kawasan...

Apakah Moonton menolak skin Estes untuk Juara?

Setelah M3 menyelesaikan turnamen mewahnya, Blacklist International muncul sebagai juara, membuktikan industri Mobile Legends Filipina adalah yang terbaik sekali lagi setelah Bren Esports juga dianugerahi juara M2 tahun lalu.
- Advertisement -