Kepindahan eks jungler EVOS Legends yaitu Ferxiic menuju ke RRQ ternyata mendapatkan tanggapan dari berbagai pihak karena memang sangat mengejutkan.
Salah satunya adalah legenda EVOS Legends yang juga mantan rekan satu tim Ferxiic yaitu Gustian “Rekt” yang berujar kepindahan Ferxiic ke RRQ sudah benar.
Menurut Rekt, Ferxiic mempunyai kesempatan bermain yang cukup besar jika bersama dengan RRQ dan bisa mengalahkan EVOS Legends.
“Daripada dia (Ferxiic) jadi camat di EVOS, (mending) bantai aja EVOS-nya,” tutur Rekt dalam salah satu video Youtube-nya.
Memang selama dua musim terakhir posisi Ferxiic sebagai jungler utama EVOS Legends tergantikan oleh Tazz DD sehingga ia jarang mendapatkan menit bermain.
Bahkan Ferxiic juga harus turun ke EVOS Icon untuk bermain dalam MDL ID Season 7 yang lalu dan posisinya juga terganti oleh Sutsujin.
Sehingga tak heran jika Rekt berujar jika ini sudah waktunya bagi Ferxiic untuk bisa menemukan tim baru guna mengembalikan performa terbaiknya seperti dulu.
Fakta menariknya adalah perekrutan Ferxiic ini ada andil dari jungler andalan RRQ saat ini yaitu Alberttt yang meminta CEO RRQ untuk memberik kesempatan Ferxiic untuk trial.
Ternyata selama menjalani trial bersama RRQ, eks jungler EVOS Legends tersebut ternyata mampu tampil lumayan bagus dan akhirnya dibeli oleh RRQ.
Hadirnya Ferxiic juga akan melengkapi susunan roster RRQ yang sudah berisikan nama-nama tenar seperti Alberttt, Lemon, Skylar, Clayy, Cipuy, Banana, dan Naomi.
Pemain yang mempunyai julukan Bayi Macan ini akan menjadi pelapis sempurna bagi Alberttt pada musim depan yang akan sangat padat turnamen.
Apalagi menurut kabarnya Ferxiic juga bisa memainkan beberapa role berbeda selain jungler, karena sebelum bergabung dengan EVOS Legends ia adalah seorang roamer.