EVOS Icon tak mau mengulangi kesalahan dari seniornya dengan berhasil menembus babak playoff MDL ID Season 8 usai raih kemenangan berharga.
Pada laga terakhir regular season yang berlangsung pada Rabu (27/9/2023) EVOS Icon berhasil menentukan langkahnya ke playoff usai kalahkan Bossque.
Pada laga tersebut EVOS Icon berhasil menang dengan kedudukan 2-1 atas Bossque setelah tampilkan permainan yang solid dan cemerlang sepanjang laga.
Hasil tersebut cukup untuk EVOS Icon menempati peringkat keempat klasemen Affiliated Conference untuk bisa lolos babak playoff beserta 7 tim lainnya.
Meski banyak pemain yang promosi ke tim utama, EVOS Icon masih tetap mampu catatkan 11 kemenangan dari 16 laga yang mereka jalani sepanjang musim.
Hadirnya dua pemain senior seperti Hijumee dan Saykots juga membawa peran besar dalam kelolosan EVOS Icon menuju babak playoff MDL ID Season 8 ini.
Dari Affiliated Conference, selain EVOS Icon terdapat tiga tim lainnya yang lolos ke playoff yaitu ONIC Prodigy, Bigetron Beta, dan RRQ Sena.
Sedangkan dari Open Conference, tim-tim seperti bossque, yasbih Esportsm dan OPI Pegasus sudah amankan tempatnya di babak playoff nanti.
Satu slot tersisa masih akan menjadi rebutan antara Graviz Esports dan Pajajaran Esports yang sama-sama sisakan satu laga regular season.
Pada babak playoff nanti EVOS Icon juga akan langsung temui tantangan berat dengan berjumpa ONIC Prodigy yang merupakan peringkat pertama Affiliated Conference.
Pertandingan babak playoff MDL ID Season 8 akan mulai pada 26 Oktober hingga 29 Oktober mendatang sehingga masih ada banyak waktu untuk berbenah bagi tim yang lolos.