RRQ Mungkin Bakal Mainkan Gameplay Baru di Playoff MPL ID Season 12

Share This Post

Meski RRQ berhasil lolos ke upper bracket playoff MPL ID S12 setelah menjadi runner-up musim reguler, bukan berarti Sang Raja telah berpuas diri.

Mereka juga mengaku masih memiliki banyak evaluasi yang harus diperbaiki.

Mengenai hal ini, Rave mengaku bahwa RRQ masih harus memperbaiki diri dalam banyak hal.

Bahkan sang analis juga mengaku bahwa mungkin tim akan memainkan gameplay yang baru.

“Ada banyak (harus diperbaiki) seperti drafting, gameplay… Pastinya masih ada banyak dan kami pasti akan memperbaiki gameplay seperti dalam set-up Lord atau Turtle. Apalagi karena META-nya sekarang telah berubah,” ujar Rave.

“Hal pertama adalah kami harus semakin memperkuat chemistry. Kami juga harus memperbanyak strategi dan komposisi draft juga.”

“Mungkin kami juga membutuhkan gameplay baru buat di playoff. Intinya kami akan mengantisipasi apapun yang bisa terjadi di playoff,” tuturnya.

Babak Playoff dari MPL ID Season 12 akan berlangsung pada 11-15 Oktober 2023 dan akan berlangsung di Mahaka Square, Kelapa Gading, Jakarta.

+ posts

More Like This

OHMYV33NUS, Atlet Esports Mobile Legends Pertama yang Mewakili Komunitas LGBTQ

Maskulinitas toksik saat ini menjadi permasalahan dalam kehidupan modern....

ONIC bertarung melawan RRQ untuk menjadi juara MPL ID sekali lagi!

MPL ID tahun ini menyajikan aksi luar biasa dan momen menarik yang sesuai ekspektasi. Tapi, tidak diragukan lagi momen terbaik untuk dikenang adalah untuk juara, ONIC. Setelah 4 musim gagal meraih podium, mereka berhasil mengalahkan RRQ dengan skor 4-3 yang sengit. Season 8 MPL ID memberikan ONIC titel juara mereka yang kedua.
- Advertisement -