RRQ Masukkan Nama Irrad ke Dalam Daftar Belanja Musim Depan

Share This Post

RRQ kabarnya sedang memburu jungler baru untuk musim depan atau MPL ID Season 13 mendatang, di mana kabarnya RRQ tertarik dengan jungler RSG PH.

Irrad rumor terbarunya masuk ke dalam daftar belanja RRQ untuk musim depan karena informasi ini datang langsung dari sang CEO RRQ yaitu Andrian Pauline atau Pak AP.

Dalam Instagram live, Pak AP menyebutkan tertarik dengan jungler muda potensial asal Filipina yaitu Irrad yang kini membela RSG PH setelah penampilan luar biasanya dalam dua musim ini.

Kemungkinannya Pak AP akan segera menghubungi pihak manajemen RSG PH dalam beberapa pekan mendatang untuk mengetahui apakah sang pemain masuk dalam daftar belanja.

“Ya nanti coba ngobrol sama tim RSG lah ntar, minggu depan lah soalnya ini lagi break playoff. Nanti saya hubungin, sama kaya season 12 kemarin saya sudah hubungin semua tim PH, kalian gak tahu aja,” ucap Pak AP.

RRQ memang santer sedang mencari beberapa pemain untuk mengisi beberapa role tertentu untuk musim depan, di antaranya adalah jungler dan gold laner.

Kedua role tersebut memang butuh pelapis mengingat pada babak playoff lalu RRQ memang sedikit kesusahan beradaptasi dengan patch terbaru karena keterbatasan pemain juga.

Apalagi jungler saat ini yaitu Ferxiic penampilannya cukup merosot tajam saat babak playoff lalu dengan sering lakukan blunder-blunder yang cukup fatal.

Padahal selama regular season Ferxiic tampil cukup konsisten, tetapi memang sayangnya babak playoff menjadi sangat berbeda permainannya.

Sehingga jika ingin bersaing lebih untuk musim depan RRQ memang butuhkan amunisi baru karena memang persaingan antar tim kini menjadi lebih ketat.

+ posts

More Like This

Gamers8 Bakal Kembali dengan Rekor Hadiah Besar!

Arab Saudi akan pecahkan rekor hadiah turnamen terbesar dunia. Salah...

Perkenalkan Joshua “Ghirlanda” Bianchi, sang Ayah yang Kejutkan Kompetisi Tekken!

Mentalitas adalah kunci. Tak ada sponsor, seorang putri kecil yang...

Analisis: Beberapa Faktor Penyebab Naik Turun Performa yang Drastis dalam Esports

Beberapa hal terlintas dalam pikiran saat membahas dunia olahraga,...

Eksklusif: Indominator Ungkap Kesempatan Main Lagi Bareng Arsenal dan Prospek Musim Depan

Berganti karir adalah pilihan yang umum di kalangan atlit...

Eksklusif: Indominator Beberkan Pengalaman Main di Indonesia Football Eleague 2022!

Popularitas eFootball sebagai permainan sepak bola virtual di kawasan...

Apakah Moonton menolak skin Estes untuk Juara?

Setelah M3 menyelesaikan turnamen mewahnya, Blacklist International muncul sebagai juara, membuktikan industri Mobile Legends Filipina adalah yang terbaik sekali lagi setelah Bren Esports juga dianugerahi juara M2 tahun lalu.
- Advertisement -