Rekt Bangga dengan Pencapaian EVOS Legends Musim Ini

Share This Post

Perasaan bangga Rekt kepada EVOS Legends atas pencapaian mereka musim ini.

Rekt memuji EVOS Legends yang menjadi runner-up pada MPL ID Season 11 di bawah ONIC Esports.

Menurut Rekt mental anak-anak asuh Steven Age itu membuat pemain yang berposisi sebagai Roamer itu bangga dengan pencapaian ONIC.

Meski gagal jadi juara, menurut Rekt hal tersebut wajar karena memang penampilan dari ONIC Esports yang sangat luar biasa.

“Bangga gua sama kalian. EVOS nih ya guys ya, selalu udah di ujung tanduk, (skor) 2-0 (menjadi) 3-2, sangat-sangat bangga udah lah, mau mereka second place juga gapapa,” kata Rekt mengutip dari GGWP.

“Tetap support EVOS di MSC 2023 ya guys ya. Teori runner-up juara internasional ya guys ya,” tambahnya.

“Reverse sweep terus, gue nontonnya sampai gemetaran. Semangat banget gua, seneng banget gua nonton EVOS comeback-comeback gitu ya, mentalnya dapet banget. Cuma emang ONIC too strong ya guys ya, gila GG Sanz,” ungkap Rekt.

Meski gagal menjadi juara, EVOS Legends akan mendampingi ONIC Esports untuk bermain di MSC 2023.

MSC 2023 sendiri akan berlangsung di Kamboja pada Juli 2023 mendatang.

+ posts

More Like This

OHMYV33NUS, Atlet Esports Mobile Legends Pertama yang Mewakili Komunitas LGBTQ

Maskulinitas toksik saat ini menjadi permasalahan dalam kehidupan modern....

Singapura bisa menunggu: Pelatih EVOS ingin menjadi legenda sebelum pulang ke rumah

Rumah adalah dimana hati Bjorn “Zeys” Ong berada. Tapi kepala pelatih EVOS Legends dari Singapura ini berencana untuk menetap di Indonesia lebih lama lagi. Bukan sebuah kejutan, melihat lompatannya telah menghasilkan kesuksesan yang besar. Ia memenangkan titel Mobile Legends Professional League pada Season 4 dan 7, dan menuju ke titel ketiga di S8.

Pelatih EVOS: RRQ adalah penantang terbesar kami

Predator lain sedang mengincar sang Macan Putih di Mobile Legends Professional League Indonesia (MPL ID) Season 8. Tapi juara bertahan EVOS Legends tidak gentar. Tidak dengan kepemimpinan kepala pelatih mereka Bjorn “Zeys” Ong.
- Advertisement -