Rekomendasi Build Hero Aldous Mobile Legends

Share This Post

Mobile Legends memiliki hero bernama Aldous yang merupakan hero tipe fighter yang juga kerap digunakan sebagai tank yang diceritakan sebagai penjaga yang setia.

Ia merupakan seorang penjaga Kerajaan Minoan dan mendapatkan peristiwa aneh dimana kulit-kulitnya mengalami peubahan menjadi lebih gelap.

Sama seperti hero lainnya, Aldous sendiri dibekali dengan berbagai kekuatan yang menyakitkan. Seperti skill satunya yang dapat membuat Aldous dapat terus menerus memberikan serangan ke musuhnya mengingat waktu cooldown miliknya sangat singkat.

Skill satunya hanya memiliki waktu cooldown selama 3,5 detik sehingga kerap dimanfaatkan penggunanya untuk melakukan spam.

Selain itu, Aldous juga sangat cocok digunakan untuk mengejar hero dengan mobilitas tinggi seperti Assassin. Ini disebabkan karena Aldous memiliki skill ultimate bernama Contract: Chase Fate yang dapat membuatnya mengunci lawan dan terbang ke arah target.

Dengan berbagai skill yang dimiliki, Aldous menjadi salah satu hero yang sulit untuk dikalahkan. Hero ini akan semakin lebih kuat jika pengguna menggunakan item build yang sesuai.

Baru-baru ini Mobile Legends Indonesia memberikan rekomendasi item build untuk hero tersebut. Dalam unggahannya di media sosial Instagram, terlihat Aldous membutuhkan banyak item defense.

Dari enam item build yang digunakan, lima diantaranya adalah item defense yang dapat membuat durabilitas hero ini semakin tinggi.

Beberapa item defense yang cocok digunakan untuk hero Aldous saat ini adalah Thunder Belt dan Brute Force Breastplace. Kedua item ini bisa membuat Aldous kebal akan serangan-serangan musuh.

Berikut ini adalah rekomendasi item build hero Aldous Mobile Legends:

Tough Boots
Thunder Belt
Brute Force Breastplace
Athena’s Shield
Twilight Armor
Immortality

Aldous yang memiliki durabilitas tinggi bisa digabungkan dengan beberapa hero lainnya. Setidaknya saat ini terdapat dua hero yang bisa mengimbangi permainan dari Aldous, mereka adalah Layla dan Esmeralda.

Saat bermain dengan dua hero tersebut Aldous dapat menjadi Support yang dapat memberikan burst untuk para musuhnya. Sedangkan Layla menjadi finisher yang dapat memberikan damage besar.

Terakhir, Esmeralda bisa dimanfaatkan sebagai back up tim dan memberikan damage yang tak kalah sakit.

+ posts

More Like This

OHMYV33NUS, Atlet Esports Mobile Legends Pertama yang Mewakili Komunitas LGBTQ

Maskulinitas toksik saat ini menjadi permasalahan dalam kehidupan modern....
- Advertisement -