Pesan Terakhir Dlar Kepada Rekannya di EVOS Legends

Share This Post

Tepat pada Kamis (17/8/2023) Dlar secara resmi pamit dari EVOS Legends dan akan kembali ke negara asalnya Filipina.

Sebelum kepergiannya, Dlar memberikan beberapa pesan berharga untuk para rekan-rekannya di EVOS Legends yang akan menghadapi putaran kedua atau leg 2 MPL ID Season 12.

Dlar ingin rekan-rekannya segera mencari solusi untuk permasalahan tim saat ini agar bisa dapatkan hasil maksimal, karena ini sudah masuki leg 2.

Sehingga permasalahan chemistry antar pemain bukan lagi menjadi alasan yang membuat performa EVOS Legends naik turun dalam MPL ID Season 12.

“Semoga mereka bisa fix the problem, harus cepat belajarnya dan adaptasinya. Kalau leg 1 tidak apa-apa masih cari chemistry, tapi kalau leg 2 sudah harus fix the problem,” tutur Dlar.

Memang sepanjang leg 1 lalu EVOS Legends mengalami naik turun performa dan sering bongkar pasang pemain untuk menemukan formulasi yang tepat.

Sehingga tak heran jika Dlar memberikan pesan kepada rekan-rekannya untuk segera menemukan solusi pada leg kedua MPL ID Season 12 ini.

Apalagi pada pekan kelima MPL ID Season 12 ini EVOS Legends mempunyai waktu lebih untuk persiapan karena mereka libur bertanding.

Karena EVOS Legends baru akan mendapatkan jadwal bertanding pada pekan keenam nanti dengan berjumpa Alter Ego, Geek Fam ID, dan Dewa United Esports.

+ posts

More Like This

Gamers8 Bakal Kembali dengan Rekor Hadiah Besar!

Arab Saudi akan pecahkan rekor hadiah turnamen terbesar dunia. Salah...

Perkenalkan Joshua “Ghirlanda” Bianchi, sang Ayah yang Kejutkan Kompetisi Tekken!

Mentalitas adalah kunci. Tak ada sponsor, seorang putri kecil yang...

Analisis: Beberapa Faktor Penyebab Naik Turun Performa yang Drastis dalam Esports

Beberapa hal terlintas dalam pikiran saat membahas dunia olahraga,...

Eksklusif: Indominator Ungkap Kesempatan Main Lagi Bareng Arsenal dan Prospek Musim Depan

Berganti karir adalah pilihan yang umum di kalangan atlit...

Eksklusif: Indominator Beberkan Pengalaman Main di Indonesia Football Eleague 2022!

Popularitas eFootball sebagai permainan sepak bola virtual di kawasan...

Apakah Moonton menolak skin Estes untuk Juara?

Setelah M3 menyelesaikan turnamen mewahnya, Blacklist International muncul sebagai juara, membuktikan industri Mobile Legends Filipina adalah yang terbaik sekali lagi setelah Bren Esports juga dianugerahi juara M2 tahun lalu.
- Advertisement -