Kejuaraan tertinggi di MLBB yaitu M5 World Championship akan segera dimulai di mana Filipina menjadi tuan rumah.
Dibagi menjadi dua fase, Wild Card dan Main Event turnamen kelas dunia kali ini akan berjalan lebih seru dan sengit dari sebelumnya.
Selain format yang berbeda, M5 World Championship mengalami peningkatan dari segi prize pool berikut adalah detail lengkapnya.
Dengan bertambahnya tim yang akan berpartisipasi serta format yang baru diperkenalkan kali ini tentu akan membuat prize pool semakin besar.
Total 22 Tim yang terdiri dari 14 tim yang langsung melaju ke main event serta 8 tim Wild Card yang akan memperebutkan 2 tempat di Main Event.
Prize pool M5 World Championship kali ini adalah USD 900.000 meningkat USD 100.000 dari edisi sebelumnya yang hanya sebesar USD 800.000.
Berikut adalah daftar lengkap hadiah yang diterima oleh setiap timnya berdasarkan peringkat yang akan mereka raih nantinya:
Juara 1: USD 300.000 atau 4,7 milyar Rupiah
Peringkat 2: USD 120.000 atau 1,88 milyar Rupiah
Peringkat 3: USD 80.000 atau 1,25 milyar Rupiah
Peringkat 4: USD 55.000 atau 863 juta Rupiah
Peringkat 5/6: USD 40.000 atau 627 juta Rupiah
Peringkat 7/8: USD 30.000 atau 470 juta Rupiah
Peringkat 9-12: USD 20.000 atau 313 juta Rupiah
Peringkat 13-16: USD 15.000 atau 235 juta Rupiah
Peringkat 3-8 Wildcard: USD 10.000 atau 157 juta Rupiah
MVP Grand Final: USD 5.000 atau 78 juta Rupiah
Sang juara akan menerima sepertiga dari prize pool yang ada di mana untuk jumlahnya sangat besar untuk diperebutkan.