Pelatih EVOS Legends, Steven Agee, memberikan penjelasan mengapa timnya mendatangkan EXP laner baru yaitu Fluffy untuk melengkapi roster MPL ID Season 12.
Tepat pada Jumat (30/6/2023) EVOS Legends memang secara resmi merekrut Regi “Fluffy” Marviola dari AURA Fire.
Fluffy nantinya akan menjadi EXP laner EVOS Legends berdampingan dengan Dlar yang juga ternyata masuk untuk roster EVOS Legends MPL ID Season 12 mendatang.
Menurut Agee kedatangan Fluffy ini sangat ia perlukan karena pemain satu ini mempunyai kelebihan yang tak dimiliki oleh EXP laner EVOS Legends lainnya.
Agee menyebutkan Fluffy mempunyai kelebihan dalam hal hero pool yang luas, miliki kemampuan split push, serta teamfight yang bagus.
“EXP laner yang bisa tank dan fighter murni itu tidak ada di EVOS. Player yang paham makro split dan team fight dalam diri satu pemain juga tidak ada. Sementara Fluffy punya keduanya,” ucap Age melansir ONE Esports.
Fluffy memang terkenal sebagai EXP laner yang mempunyai hero pool luas karena ia menguasai beberapa hero offlaner tank atau fighter dengan sama bagusnya.
Tercatat pada MPL ID Season 11 lalu menjadi Top 3 pemain dengan hero pool terluas yaitu dengan 14 unique hero dengan Lapu-Lapu, Yu Zhong, dan Gloo yang jadi andalannya.
“(Sebelumnya) Hero pool kami sangat terbatas dan membuat saya jadi sangat kesulitan ketika harus melakukan draft,” ujar Age.
“Draft kami sering kali tidak maksimal karena keterbatasan hero pool player. Sangat jarang player yang benar-benar tahu knowledge serta penguasaan hero yang berbeda dari gameplay-nya,” pungkasnya.
EVOS Legends sendiri pada MPL ID Season 12 memang melakukan banyak perubahan dengan mempromosikan tiga pemain EVOS Icon yaitu Vaanstrong, Cr1te, dan Sutsujin.
Kemudian masih mempertahankan pula pemain musim lalu seperti Tazz, Branz, Dreams, Hijumee, dan Dlar.