Alter Ego dan Tim Landak Kuning memang sudah bertemu di musim reguler MPL Indonesia Season 13 minggu kedua hari ketiga, pada Minggu (17/3) kemarin.
Di game pertama, AE berhasil memenangkan permainan. Namun sayangnya, di dua game selanjutnya, Kairi dan kawan-kawanlah yang berhasil mendapatkan poin hingga menang dengan skor 2-1 atas Alter Ego.
Hasil tersebut menunjukkan bahwa Alter Ego memberikan perlawanan yang cukup kepada Kiboy dan kawan-kawan.
Bahkan menurut sebagian pemain ONIC, player Alter Ego inilah yang sukses bikin mereka kesulitan ketika bertemu di MPL ID S13 minggu kedua.
Saat hadir di post-match interview Alter Ego vs ONIC Esports di MPL ID S13 minggu kedua hari ketiga pada Minggu (17/3) di MPL Arena, Tanjung Duren, Jakarta Barat, beberapa pemain Landak Kuning ini menyebutkan player Alter Ego yang sukses bikin mereka kesulitan.
Contohnya CW, yang menyebutkan Tazz. Ia pun sambil bercanda mengucapkan kalau alasannya karena Tazz dan dirinya berasal dari ras yang sama.
“Kalau gue sir Tazz sih (bikin kesulitan di match tadi). (Alasannya) karena sama ras,” ucapnya sambil bercanda.
Berbeda dengan Butss yang menyebutkan Pai.
“Pai sih. Dia konsisten banget mainnya,” tuturnya.
Sedangkan Kiboy menyebutkan bahwa semua player Alter Ego yang diturunkan di pertandingan tersebut jago.
“Nggak ada sih, semua jago,” tambahnya.
Sebagai informasi, ONIC Esports berhasil mendapatkan dua kali kemenangan di MPL ID S13 minggu kedua ini. Hal tersebut membuat mereka berada di posisi puncak klasemen MPL ID S13 Week 2. Sedangkan Alter Ego berada di posisi ketiga.