ONIC Esports akhirnya keluar sebagai juara dalam gelaran ESL Snapdragon pro Series Season 3 SEA – Challenge Final usai menangi laga Grand Final.
All Indonesian Final yang berlangsung pada Minggu (23/7/2023) memang mempertemukan antara ONIC Esports dengan Bigetron Alpha berlangsung cukup tak berimbang.
Karena ONIC Esports berhasil memenangi laga ini Grand Final ini dengan kedudukan 4-0 dan menjadi gelar ketiga mereka sepanjang tahun 2023 ini.
Bigetron Alpha sendiri lolos ke Grand Final setelah menang meyakinkan dengan skor 3-0 atas AP Bren pada laga Final Lower Bracket.
Tetapi memang sayangnya Super Kenn dkk gagal mengimbangi performa cemerlang dari para pemain ONIC Esports sehingga mereka harus puas sebagai runner up.
Jalannya laga sendiri sebenarnya cukup alot pada awalnya karena kedua tim sama-sama menurunkan roster terbaiknya, tetapi ONIC Esports berhasil dapatkan hero power untuk bisa mendominasi laga.
Tercatat hero-hero andalan dari Sanz seperti Pharsa, Yve, dan Valentina berhasil lepas pada laga ini, begitu juga hero andalan Kiboy yaitu Chou juga sempat lepas.
Sehingga memang ONIC Esports bisa berhasil mendominasi jalannya laga dan berhasil bawa pulang gelar juara ESL Snapdragon Pro Series Season 3 SEA.
Berkat kemenangan ini ONIC Esports berhak mendapatkan hadiah sebesar 65 ribu dolar AS atau setara dengan Rp976 juta .
Pada gelaran ESL Snapdragon Pro Series Season 3 SEA – Challenge Final ini ONIC Esports juga mempunyai catatan unik karena mereka berhasil mengalahkan AP Bren.
Sehingga rekor ONIC Esports mengalahkan juara dunia M Series sudah lengkap karena sebelumnya mereka telah mengalahkan EVOS Legends, Blacklist International, dan ECHO pada MSC 2023 lalu.
Dan pada ESL Snapdragon pro Series Season 3 SEA – Challenge Final ini ONIC Esports juga hanya sekali saja menelan kekalahan yaitu pada babak grup lalu.