Ajang MPL Indonesia saat ini menjadi salag satu kompetisi esports yang populer di Tanah Air.
Ajang kompetiitif yang telah bergulir sejak tahun 2018 itu kini sudah menyelesaikan musim ke-11.
Terbaru, ONIC Esports berhasil menjadi jawara di kompetisi MPL ID Season 11.
Sementara itu, salah satu tim unggulan di MPL ID yakni RRQ Hoshi harus tumbang di babak playoff setelah kalah melawan EVOS Legends di lower bracket.
Untuk menyambut musim berikutnya, setiap tim akan mempersiapkan susunan pemain terbaik untuk gelar juara berikutnya.
Bursa transfer pemain di MPL ID pun akan menjadi agenda yang dinantikan para penikmat esports terkhusus scene Mobile Legends.
Mantan pemain profesional Mobile Legends: Bang Bang, Gustian Rekt berandai-andai jika dirinya masuk ke skuad RRQ.
Sebagai salah satu tim unggulan, Rekt menyebut dirinya rela tak digaji jika gabung RRQ Hoshi.
Pernyataan itu Rekt sampaikan di sela-sela live streaming YouTube-nya baru-baru ini.
“Kalau main di RRQ, saya tidak butuh gaji. Saya tidak digaji tidak apa-apa,” ujar Rekt.
Mantan kapten EVOS Legends itu memang menjadi salah satu sosok yang cukup populer di scene esports Mobile Legends.
Ia pernah menjuarai kejuaraan dunia Mobile Legends M1 bersama EVOS.
Namun saat ini Rekt sudah rehat dari kompetitif Mobile Legends dan belum ada pernyataan resmi soal kembalinya Rekt ke dunia kompetitif Mobile Legends.