Moonton baru saja menggelar M-Summit di sela-sela gelaran M5 World Championship yang berlangsung juga di Filipina.
Dalam gelaran tersebut pihak Moonton merilis roadmap kompetisi untuk tahun 2024 yang terdapat beberapa perubahan yang cukup signifikan ke depannya.
Karena pada roadmap tersebut gelaran MPL musim ganjil akan berlangsung antara bulan Februari hingga Mei, sedangkan MPL musim genap akan berlangsung Agustus hingga Oktober.
Selain itu gelaran IESF World Esports Championship dan World Cyber Games tahun 2024 mendatang tak masuk dalam kalender kompetisi Moonton.
Yang mana justru akan ada tambahan satu kompetisi baru yaitu ESL Snapdragon Pro Series ke depannya akan hadir dalam dua edisi yaitu sebelum MSC dan sebelum M-Series.
Sebelumnya ESL Snapdragon Pro Series sendiri hanya berlangsung sekali saja yaitu sebelum gelaran MSC dan ternyata sukses besar sehingga musim depan akan hadir dua kali.
MSC 2024 sendiri rencananya akan berlangsung pada bulan Juli, yang mana sebulan setelahnya akan bergulir Mobile Legends Women Invitational 2024 yang telah jadi agenda rutin.
Terkait M6 World Championship menurut roadmap dari Moonton akan berlangsung antara bulan November dan Desember yang akan jadi turnamen paling prestisius.
Soal tuan rumah dari gelaran M6 World Championship juga masih belum ada pengumuman lebih lanjut, tetapi kabarnya regional SEA masih akan jadi tuan rumah.
Keputusan lebih mendetail terkait Roadmap MLBB Esports 2024 sendiri akan rilis pada akhir tahun 2023 nanti.
Roadmap MLBB Esports 2024:
- MPL Musim Ganjil: Februari-Mei 2024
- ESL Snapdragon Pro Series : April-Juni 2024
- MSC 2024: Juli 2024
- MWI 2024: Agustus 2024
- MPL Musim Genap: Agustus-Oktober 2024
- ESL Snapdragon Pro Series : September-Desember 2024
- M6 World Championship: November-Desember 2024