Mobazane Sebut Ada 2 Tim Indonesia yang Berikan Tawaran Bermain Padanya

Share This Post

Rumor mengejutkan datang dari salah satu pemain Mobile Legends kenamaan dari Amerika Seriketa, Michael “Mobazane” Cosgun, yang menyebutkan ia dapat tawaran dari tim Indonesia.

Dalam sebuah live streaming di kanal pribadinya, Mobazane menyebutkan ada setidaknya 2 tim yang akan berinya kesempatan trial atau try out.

Tetapi Mobazane tak menyebutkan atau membocorkan lebih lanjut tim mana yang berinya kesempatan untuk try out tersebut karena hanya 2 tim ini saja yang sedang butuhkan jungler.

“Ada kabar baru dari Indonesia. 2 tim tertarik untuk tryout, tim-tim lainnya sudah punya jungler mereka sendiri yang nggak pengen mereka ganti, tapi ada 2 yang tertarik,” ucap Mobazane.

Mobazane mengaku ia akan datang lebih awal ke Indonesia dalam beberapa minggu ke depan untuk melakukan persiapan dan ia cukup yakin bisa lolos try out ini.

“Gue memang belum masuk manapun, tapi gue yakin bisa masuk. Februari, kalau gue masuk ke tim, tapi gue yakin masuk dan bakal di Indonesia. Gue bakal ke sana lebih awal mungkin minggu depan atau 2 minggu lagi,” sambungnya.

Dengan kapabilitasnya, tentu saja sosok Mobazane kini sedang jadi buruan karena META jungler Mobile Legends saat ini mulai bergeser ke jungler fighter.

Yang mana memang Mobazane terkenal cukup lihai menggunakan hero-hero fighter untuk jungler dan ia termasuk pemain yang cukup luas juga hero pool-nya.

Memang setiap musimnya, nama Mobazane selalu santer kabarnya akan segera bergabung ke tim MPL Indonesia, tetapi sayangnya hingga saat ini belum ada tawaran yang masuk kepadanya.

Tim-tim Indonesia memang lebih gemar menggunakan jasa pemain asing dari Filipina yang memang sudah teruji kemampuannya karena Filipina adalah regional terkuat Mobile Legends.

Tetapi Mobazane juga miliki nilai lebih karena ia miliki penggemar yang cukup besar dan mempunyai engangement rate yang tinggi untuk popularitas tim.

+ posts

More Like This

Gamers8 Bakal Kembali dengan Rekor Hadiah Besar!

Arab Saudi akan pecahkan rekor hadiah turnamen terbesar dunia. Salah...

Perkenalkan Joshua “Ghirlanda” Bianchi, sang Ayah yang Kejutkan Kompetisi Tekken!

Mentalitas adalah kunci. Tak ada sponsor, seorang putri kecil yang...

Analisis: Beberapa Faktor Penyebab Naik Turun Performa yang Drastis dalam Esports

Beberapa hal terlintas dalam pikiran saat membahas dunia olahraga,...

Eksklusif: Indominator Ungkap Kesempatan Main Lagi Bareng Arsenal dan Prospek Musim Depan

Berganti karir adalah pilihan yang umum di kalangan atlit...

Eksklusif: Indominator Beberkan Pengalaman Main di Indonesia Football Eleague 2022!

Popularitas eFootball sebagai permainan sepak bola virtual di kawasan...

Apakah Moonton menolak skin Estes untuk Juara?

Setelah M3 menyelesaikan turnamen mewahnya, Blacklist International muncul sebagai juara, membuktikan industri Mobile Legends Filipina adalah yang terbaik sekali lagi setelah Bren Esports juga dianugerahi juara M2 tahun lalu.
- Advertisement -