Penampilan perdana tim dari regional China dalam turnamen internasional memang masih belum optimal.
Terlihat pada MPLI 2023 yang mana Nova Esports masih tertinggal jauh dari tim-tim regional lainnya sehingga mereka tersingkir dari babak grup.
Hal ini memang karena tim regional China masih tergolong baru, bahkan Mobile Legends belum secara resmi rilis di regional tersebut.
Turut berpendapat atas gagalnya Nova Esports di MPLI 2023, pemain Avalon yaitu Michael “Mobazane” Cosgun menyebutkan bahwasanya tim China akan kesulitan menembus M5 nanti.
Bahkan Mobazane berani mengungkapkan bahwa gameplay dari tim asal China masih buruk sehingga ia prediksi mereka tak bisa bicara banyak pada Wild card nanti.
“China masih sangat buruk (gameplaynya), saya tahu tim China tidak akan berhasil mencapai M5. Semua orang bilang China sangat bagus, tapi menurutku mereka (masih) buruk,” ucap Mobazane dalam live streaming-nya.
Satu-satunya perwakilan China di Wild Card nanti adalah KeepBest Gaming (KBG) yang akan bersaing dengan tim-tim besar dari regional lainnya.
Memang secara mekanik pemain tim-tim asal China ini cukup baik, karena para pemainnya adalah eks pro player Wild Rift.
Tetapi secara penguasaan makro hingga penguasaan hero mereka masih harus beradaptasi lebih lama lagi untuk bisa setara dengan regional lainnya.
Tak heran jika Mobazane memprediksi tim China akan sangat kesusahan untuk menembus M5 nanti, namun bukannya tak mungkin karena kini masih ada beberapa pekan lagi sebelum pertandingan mulai.