Siklus banned hero pada mode rank terbilang masih itu-itu saja, padahal ada beberapa hero yang sudah tak layak di ban dan ada beberapa hero lainnya yang lebih layak.
Namun anehnya para pemain masih tetap saja melakukan banned hero di rank yang itu-itu saja.
Padahal beberapa hero Mobile Legends langganan banned ini sudah tidak menjadi prioritas lagi untuk di banned pada mode ranked.
Berikut ini adalah lima hero MLBB yang sudah tak layak dibanned pada mode ranked
Novaria
Pertama ada Novaria, untuk apa ban Novaria? Hero satu ini tuh punya mekanik yang tinggi dan tidak op-op banget.
Yang bagus dari Novaria adalah skill 3 dan 2 nya, kedua skill itu mudah dihindari dan juga kalian tinggal pick hero-hero seperti Hayabusa, Ling dan sebagainya yang bisa mengincar Novaria dengan mudah di lini belakang lawan.
Arlott
Yang op dari Arlott adalah skill 3 nya, namun kini skill 3 Arlott punya cooldown ultimate yang cukup lama sehingga hero satu ini mudah dikalahkan.
Sangat disarankan kalian tak usah repot-repot ban Arlott lagi dan cobalah lawan dia yang kini mudah dikalahkan.
Alpha
Alpha juga masuk dalam daftar, karena fighter satu ini tak usah di ban spinners saat kalian main rank.
Memang benar kemampuannya bagus banget jadi jungler, tapi counternya Alpha banyak banget loh, kalian tinggal pick hero-hero jarak jauh saja maka Alpha bakal ke counter telak.
Martis
Sebenarnya tak salah kalau Martis masih jadi langganan ban para pemain di rank, namun hal tersebut menurut SPIN Esports tak perlu dilakukan.
Kalian tak perlu banned Martis, karena fighter satu ini cukup mudah di counter loh. Kunci bermain Martis adalah skill 2 nya, jadi kalian tunggu skill 2 nya cooldown saja barulah menyerang dia membabi-buta.
Lesley
Cukup aneh melihat Lesley masih saja jadi langganan ban para pemain di rank, padahal faktanya mm satu ini mudah banget loh dikalahkan.
Kalian tinggal pick hero-hero seperti Irithel, Clint, Bruno dan sebagainya yang dapat mengcounter Lesley telak dari early game.