Pada Rabu (28/6/2023) muncul kabar mengejutkan datang dari pemain veteran Alter Ego yaitu Julian “LeoMurphy” Murphy yang memutuskan untuk berpisah dari timnya.
Kabar ini tentu saja mengejutkan karena LeoMurphy adalah pemain ikon dari Alter Ego yang sudah bersama sejak MPL ID Season 3 yang lalu.
Hengkangnya pemain yang mempopulerkan “tas tas” (recall-recall) ini membuat publik bertanya-tanya terkait kemanakah ia akan melanjutkan kariernya selanjutnya.
Karena dalam video perpisahannya yang terunggah dalam kanal Youtube Alter Ego, ia menyebutkan hengkang karena tak lolos trial Alter Ego.
Sehingga ia memutuskan untuk melanjutkan kariernya dengan tim barunya pada MPL ID Season 12 mendatang yang masih menjadi tanda tanya.
“Kalau buat season ini, sama awalnya kita tetap trial dan bedanya gue udah mau ikut compe lagi, gue pengen banget balik lagi. Cuma nyatanya pada trial ini, gue kan off satu season jadi ketinggalan banyak, kurang banget jadinya. Mereka gak milih gue dan itu jawabannya,” ujar LeoMurphy.
“Gue rasa gue mau main, karena gue mau main lagi. Tapi yang jadi masalah gue gak (main) disini. Karena dengan penilaian yang masuk, bikin gue improve lagi,” imbuhnya.
Roamer dengan hero signature Chou ini memang kabarnya segera merapat ke beberapa tim MPL Indonesia Season 12, sebut saja ada EVOS Legends, Rebellion Zion, dan Dewa United Esports.
Alter Ego sendiri sebelumnya juga sudah mengumumkan rosternya untuk musim depan, yang mana posisi roamer sudah terisi oleh Rasy dan Rekt.
Good luck, mo! @dwaymurphy 🥹🥲
— Alter Ego EsportsKT (@AlterEgo_IDN) June 28, 2023
📺: https://t.co/qrZTkvDLuZ#MLBB