Ramai jadi perbincangan soal kolaborasi terbaru Mobile Legends dengan salah satu anime ternama yaitu Attack on Titan.
Rumor ini menjadi ramai jadi bahan perbincangan setelah muncul beberapa bocoran terkait kolaborasi terbaru dari Mobile Legends dengan Attack on Titan ini.
Tetapi sayangnya, informasi terbaru melansir dari leaker Mobile legends kenamaan yaitu dafrixkun2 yang menyebutkan nantinya regional Jepang tak akan kebagian kolaborasi Mobile Legends x Attack on Titan ini.
Hal tersebut karena adanya masalah hak cipta yang menyebabkan khusus regional Jepang tak bisa kehadiran kolaborasi Mobile Legends x Attack on Titan.
Karena memang pemegang hak cipta Attack on Titan kemungkinan ada perjanjian kolaborasi dengan game lain, sehingga mereka tak bisa hadirkan kolaborasi Mobile Legends x Attack on Titan di Jepang.
Untungnya untuk regional luar Jepang, kemungkinan besarnya masih akan bisa menikmati kolaborasi terbaru Mobile Legends x Attack on Titan nanti.
Kabarnya kolaborasi ini akan mendatangkan 3 karakter utama dalam seri anime Attack on Titan yaitu Eren Yeager, Mikasa Ackerman, dan Levi Ackerman.
Terdapat tiga hero yang beruntung dapatkan kolaborasi dengan karakter Attack on Titan tersebut yaitu Fanny, Martis, dan Yin.
Yin akan dapatkan skin eksklusif Eren Yeager yang tentu saja dengan perubahannya sebagai Titan akan terlihat dalam bentuk ultimate dari Yin.
Sedangkan Mikasa Ackerman tentu saja sangat cocok dengan Fanny karena hero satu ini mempunyai banyak kesamaan dengan Survey Corps dengan Manuver 3D dan ODM Gear milik mereka.
Dan Levi Ackerman kebagian hero Martis yang mana kedua karakter ini miliki kesamaan dalam segi mobilitas tinggi dan kecepatan combo serangan yang mematikan.
Terkait kapan kolaborasi antara Mobile Legends dengan Attack on Titan ini rilis masih belum ada detail pasti, tetapi banyak yang berasumsi kolaborasi ini akan hadir tahun 2024.