Jungler andalan ONIC Esports, Kairi, memberikan sedikit pernyataan mengejutkan atas sistem emblem talent terbaru dari Mobile Legends yang rilis beberapa waktu lalu.
Pada update terbaru Mobile Legends patch 1.7.94 lalu memang Moonton merilis sistem emblem talent terbaru yang menjadikannya lebih simpel.
Selain itu, terdapat fitur terbaru yaitu rekomendasi build item dan emblem talent dari pro player (rancangan pro) yang memudahkan para pemain dalam melakukan pengaturan.
Tetapi hal tersebut justru cukup meresahkan bagi Kairi yang menyebutkan Moonton “berbohong” kepada para pemainnya terkait fitur rancangan pro tersebut.
“Guys, dalam rancangan pro, kalian selalu dapat melihat wajah saya, tetapi itu bukan (rekomendasi) build dari aku. Moonton berbohong ke kalian guys,” ujar Kairi dalam livestream.
Dalam update patch terbaru tersebut, rancangan pro untuk hero Helcurt dan Aamon bukan sepenuhnya dari Kairi menurut sang jungler asa Filipina tersebut.
“Aku rasa Helcurt dan Aamon, itu bukan build dariku dan bukan emblem-ku. Aku bahkan belum memeriksa emblem baru (secara keseluruhan),” imbuhnya.
Fitur rancangan pro ini memang memudahkan bagi para pemain untuk bisa menggunakan build item dan emblem mirip dengan para pemain pro Mobile Legends dari beberapa tim.
Sejauh ini terdapat beberapa pemain yang masuk fitur rancangan pro ini seperti ONIC Butsss, EVOS Branz, ONIC CW, hingga EVOS Tazz.
Tak hanya pro player saja, bahkan beberapa influencer seperti Heroisgod, Leokoce, Pascol, hingga Ihsan Luminaire juga masuk dalam fitur rancangan pro ini.
Selain dari pro player dan influencer, fitur rancangan pro ini juga merekomendasikan build item dan emblem dari pemain-pemain Top Global.