Mobile Legends selalu memunculkan hero baru dengan kemampuan yang berbeda beda di tiap rolenya pada setiap update.
Hero paling anyar yang dirilis oleh Moonton sebagai pengembang game Mobile Legends adalah hero bertipe marksman, Ixia.
Seperti halnya hero-hero baru, mereka akan langsung masuk dalam META yang sedang booming di skena Mobile Legends.
Sayangnya meski sudah empat pekan bergulir, Ixia belum juga muncul dan menjadi salah satu marksman pilihan.
Belum ‘digunakannya’ hero Ixia di skena kompetitif Mobile Legends membuat Goldlaner andalan AURA Fire, Kabuki buka suara.
Kabuki mengungkapkan alasan mengapa hero Ixia tidak masuk dalam META untuk dimainkan sebagai salah satu Goldlaner pilihan.
Kabuki menilai hero tersebut akan sangat susah jika tetap dipick untuk META sekarang. Walaupun bisa saja menggunakan spell flicker, bisa dibilang itu tidak akan berdampak besar bagi tim.
“Menurut gua kenapa Ixia masih engga laku sih karena tuh hero gapunya dash, gabisa lari lah kalo kata orang jadi dia kayak Layla. mungkin itu yang bikin engga laku sih.”
“Karena sekarang META nya assassin sama semua role tuh kebanyakan lincah semua. Jadi misal kita pakai Ixia bakal susah banget lah enggak punya dash, kayak buang flicker udah pasti mati dan enggak akan bisa lari,” ujar Kabuki seperti dikutip dari RevivaLTV.