Hero Mage yang Butuh Bantuan dalam Melakukan Clear Lane

Share This Post

Hero bertipe mage biasanya memainkan peran sebagai midlaner di dalam game Mobile Legends.

Seorang midlaner biasanya bisa langsung melakukan clear laning untuk mengamankan jalur di lini tengah.

Para hero mage umumnya punya damage besar dan kuat dalam melakukan clear lane sendirian saja.

Namun ada sejumlah hero mage yang membutuhkan bantuan dalam melakukan clear minion di posisi mid.

Para hero mage tersebut biasanya dibantu oleh roamer untuk melakukan clear minion.

Berikut ini adalah deretan hero mage yang butuh bantuan dalam melakukan clear laning

Vale

Mage pertama yang butuh bantuan saat melakukan clear lane adalah Vale.

Vale adalah hero mage yang rawan di gank lawan karena skill 1 nya yang merupakan skill damage tak mengclear minion dengan cepat karena minion datang vertikal, sementara skill 1 Vale horizontal.

Alhasil Vale harus ke samping dulu untuk membuat skillnya sejajar dengan minion.

Saat ke samping itu, dia rawan di gank oleh hero lawan yang bisa datang tiba-tiba.

Maka dari itu dia butuh roamer untuk bisa mengcovernya selama early game.

Odette

Odette punya area serangan yang sangat kecil sekali, skill-skillnya pun mudah dihindari midlaner lawan, maka dari itu dia butuh cover dari roamer agar bisa maksimal.

Yang mana cover dari roamer bertujuan agar Odette aman tidak diciduk hero lawan dan skill-skillnya bisa mengenai midlaner lawan, bahkan Odette jadi tenang saat menggunakan ultimatenya yang mudah dicancel.

Vexana

Terakhir ada Vexana, jika berhadapan 1vs1 dengan lawan, maka resiko kalahnya sangat besar bagi Vexana.

Karena skill Vexana wajib mengenai hero lawan, maka dari itu dia butuh banget bantuan roamernya untuk mancing atau alihkan perhatian hero lawan, sehingga skill-skill Vexana bisa mengenai hero lawan tersebut.

+ posts

More Like This

OHMYV33NUS, Atlet Esports Mobile Legends Pertama yang Mewakili Komunitas LGBTQ

Maskulinitas toksik saat ini menjadi permasalahan dalam kehidupan modern....
- Advertisement -