EVOS Legends Gagal Lolos Playoff MPL ID S12 Usai Tumbang dari Bigetron Alpha

Share This Post

Impian EVOS Legends untuk mengulang prestasinya musim lalu dengan meraih runner up MPL Indonesia harus pupus pada MPL ID Season 12.

Hasil tersebut mereka dapatkan karena EVOS Legends harus tumbang pada laga penentuan melawan Bigetron Alpha yang berlangsung Minggu (24/9/2023).

Pertandinga penutup regular season tersebut berakhir dengan kedudukan 2-0 untuk kemenangan Bigetron Alpha mendominasi sejak game pertama.

Menurunkan duet Kyy dan Morenoo, Bigetron Alpha memang terlihat sangat agresif yang membuat musuhnya tersebut gagal mengimbangi.

Terlihat dari jumlah objektif yang Bigetron Alpha dapatkan tercermin seberapa dominannya Bigetron Alpha pada laga penentuan ini.

Keunggulan tersebut menaikkan moral dari para pemain Bigetron Alpha untuk kembali mendominasi pada game kedua yang mereka selesaikan denganc epat.

Hanya dalam 11 menit saja Bigetron Alpha menangkan game kedua ini, padahal dalam segi komposisi hero Bigetron Alpha andalkan hero-hero late game.

Kemenangan tersebut membuat Bigetron Alpha lolos ke babak playoff, sedangkan bagi EVOS Legends hasil ini membuat mereka gagal lolos ke playoff untuk kedua kalinya.

Karena pada musim ini EVOS Legends hanya menempati peringkat ketujuh klasemen, sehingga EVOS Legends harus pupus asa mengulang prestasinya musim lalu.

Sehingga kini lengkap sudah enam tim yang lolos ke babak playoff MPL ID Season 12 yaitu terdapat enam tim.

Keenam tim tersebut adalah ONIC Esports, RRQ, Geek Fam ID, Rebellion Zion, Dewa United Esports, dan Bigetron Alpha.

Sedangkan yang tak lolos playoff selain EVOS Legends adalah Alter Ego dan AURA Fire yang memang tampil di bawah performanya.

+ posts

More Like This

OHMYV33NUS, Atlet Esports Mobile Legends Pertama yang Mewakili Komunitas LGBTQ

Maskulinitas toksik saat ini menjadi permasalahan dalam kehidupan modern....

Singapura bisa menunggu: Pelatih EVOS ingin menjadi legenda sebelum pulang ke rumah

Rumah adalah dimana hati Bjorn “Zeys” Ong berada. Tapi kepala pelatih EVOS Legends dari Singapura ini berencana untuk menetap di Indonesia lebih lama lagi. Bukan sebuah kejutan, melihat lompatannya telah menghasilkan kesuksesan yang besar. Ia memenangkan titel Mobile Legends Professional League pada Season 4 dan 7, dan menuju ke titel ketiga di S8.

Pelatih EVOS: RRQ adalah penantang terbesar kami

Predator lain sedang mengincar sang Macan Putih di Mobile Legends Professional League Indonesia (MPL ID) Season 8. Tapi juara bertahan EVOS Legends tidak gentar. Tidak dengan kepemimpinan kepala pelatih mereka Bjorn “Zeys” Ong.
- Advertisement -