EVOS Icon akhirnya berhasil menembus partai Grand Final setelah mengalahkan ONIC Overlord pada Final Lower Bracket World Cyber Games (WCG) 2023.
Pertandingan Final Lower Bracket WCG 2023 berlangsung pada Sabtu (29/7/2023) waktu setempat dan berakhir dengan kemenangan EVOS Icon dengan skor 2-0.
Sebelumnya ONIC Overlord berhasil melaju ke Final Lower Bracket WCG 2023 setelah mengalahkan juara dunia M4, ECHO, dengan kedudukan 2-0.
Sehingga ECHO yang turun dengan kekuatan penuh harus pulang lebih awal dalam gelaran WCG 2023 ini usai gagal kantongi kemenangan sekalipun sepanjang turnamen.
Kemudian pada Final Lower Bracket, EVOS Icon yang bermain aman berhasil menekan ONIC Overlord sejak awal laga dengan gunakan strategi tank jungler.
Combo Fredrinn dari Sutsujin dengan hero full CC seperti Arlott dan Faramis ini ternyata berhasil merepotkan lini pertahanan dari ONIC Overlord sehingga mereka bisa menang dalam dua game langsung.
Kemenangan tersebut juga membuat EVOS Icon akan bertanding melawan ECHO Proud pada Grand Final World Cyber Games 2023 yang berlangsung pada Minggu (30/7/2023).
Laga Grand Final tersebut juga ulangan dari Final Upper Bracket lalu, yang mana pada pertandingan sebelumnya ECHO Proud berhasil unggul 2-1 atas EVOS Icon.
Sehingga saat itu EVOS Icon harus turun ke Lower Bracket untuk memperjuangkan slotnya ke Grand Final.
Kini Sutsujin dkk mempunyai misi balas dendam kepada ECHO Proud pada Grand Final nanti dan kemungkinan akan tampil penuh semangat untuk bisa raih juara.
Jika EVOS Icon berhasil menjadi juara pada World Cyber Games 2023 ini, mereka akan lengkap raihan gelaran internasional dari EVOS Esports.
Pasalnya EVOS Esports pernah meraih gelar juara level internasional seperti M1 World Championship dan IESF World Esports Championship 2022 lalu.