Pada M5 World Championship kali ini terdapat beberapa pemain yang bersinar dan mencuri perhatian banyak orang berkat penampilan cemerlangnya.
Bahkan beberapa di antaranya berhasil antarkan timnya meraih hasil maksimal sepanjang M5 World Championship kali ini.
Meski bukan berasal dari tim-tim besar, terutama tim Indonesia dan Filipina, para pemain ini memang mempunyai kemampuan di atas rata-rata pemain lainnya.
Berikut kami rangkumkan deretan pemain tim di luar Filipina dan Indonesia yang bersinar sepanjang M5 World Championship:
- KidBomba – Deus Vult
Sebelum M5 World Championship bergulir tak ada satu pun yang tahu kapabilitas seorang KidBomba, EXP Laner andalan dari Deus Vult yang tampil cemerlang.
KidBomba berhasil tampil bagus dengan antarkan timnya menembus hingga Top 4 M5 World Championship dan ia juga banyak dapatkan pujian dari sesama pemain, caster, hingga fans Mobile Legends.
Meski kebanyakan gunakan hero nyamannya, KidBomba justru bisa sangat meledak berkat kepercayaandirinya yang buatnya bisa raih hasil maksimal.
- MP the King – See You Soon
Jungler See You Soon asal Filipina ini memang sudah jadi andalan See You Soon dan kini di M5 ia mendapatkan panggungnya.
Permainan baiknya dengan hero-hero assassin semacam Lancelot berhasil menyita perhatian banyak orang sepanjang M5 World Championship ini.
Terbukti bersama rekan-rekannya yang lain, MP the King berhasil antarkan See You Soon dapatkan predikat Top 6.
- Rosa – Fire Flux
Nama Rosa sendiri sebenarnya sudah mencuat ke permukaan sejak M4 yang lalu, tetapi sinarnya baru terlihat pada M5 kali ini karena antarkan Fire Flux lolos playoff.
Berposisi sebagai midlaner, Valentina dan Lylia dari Rosa sangat mengagumkan karena pergerakannya yang berani sehingga sering dapatkan momentum penting.
Tak ayal pemain yang idolakan OhMyV33nus ini berhasil mempersembahkan yang terbaik untuk timnya yaitu menembus Top 8.