Deretan Kelebihan Hero Kadita Mobile Legends Terbaru

Share This Post

Beberapa hero Mobile Legends mempunyai potensi sebagai hero yang mematikan karena skill yang ia miliki, salah satunya adalah Kadita.

Kadita kini menjelma sebagai hero roamer META karena burst damage yang ia miliki bisa habisi musuh dalam sekali combo.

Kadita tampak tak begitu kesulitan saat sedang war karena memiliki burst damage yang besar, ultimate yang ia miliki yakni Rough Waves adalah penghasil damage yang paling besar.

Tak heran jika combo Petrify – Ultimate – skill 2 – skill 1 dari Kadita akan menjadi momok menakutkan jika keberadaannya tak terlihat dalam map.

Kelincahan Kadita juga menjadi nilai lebih dari hero mage satu ini untuk menunjang perannya sebagai roamer yang wajib melakukan rotasi dari lane ke lane.

Serta skill 1 Ocean Ode juga bisa menjadi sarana escape mechanism bagi Kadita yang membuatnya susah untuk tertangkap atau ter-pickoff oleh lawan.

Skill 1 Kadita juga membuatnya bisa immune terhadap efek CC lawan sehingga akan mempermudah hero satu ini untuk menghindar ketika terjadi teamfight yang merugikan.

Belum lagi pasifnya yang membuat Kadita bisa mendapatkan regen HP setiap 30 detik dan akan aktif jika terkena damage oleh lawannya.

Dan satu hal yang membuat Kadita menjadi salah satu roamer META untuk saat ini adalah karena kemampuan CC miliknya yang sangat merepotkan bagi lawan.

Skill dari Kadita bisa memberikan efek CC berupa slow dan airbone, yang mana akan sangat sempurna jika dipadukan dengan battle spell seperti Petrify.

+ posts

More Like This

- Advertisement -