Deretan Hero Fighter Mobile Legends yang Mulai Terlupakan

Share This Post

Rotasi meta hero fighter terbilang cepat sekali berubah, tiap season atau patchnya hero-hero fighter berbeda-beda yang masuk meta.

Nah terkait hal itu, tahukah kalian bahwa lima hero fighter berikut ini namanya mulai terlupakan padahal masih kuat banget.

Xborg

Pertama ada Xborg, meskipun punya gameplay yang membosankan dan terlalu mudah dimainkan namun Xborg ini masih op banget loh.

Bahkan dia juga bisa jadi top jungler di meta saat ini, kemampuannya masih bagus, namun sayangnya pemain tak sadar akan hal itu sehingga membuatnya terlupakan.

Paquito

Tentu saja Paquito masuk dalam daftar, karena namanya sudah lama banget menghilang dari meta permainan.

Padahal hero ini enak banget loh dimainkan baik jadi jungler ataupun offlaner, Paquito masih top hero.

Lapu-lapu

Cukup disayangkan kenapa Lapu-lapu bisa menghilang dari meta permainan, padahal kemampuannya masih oke banget.

Lapu masih bisa bersaing dengan para offlaner tangguh lainnya dan dia masih enak banget dimainkan loh.

Alpha

Selanjutnya ada Alpha, sebenarnya hero fighter satu ini masih op banget loh, masih layak dimainkan jadi jungler.

Alpha masih bisa bersaing dengan para jungler lainnya, namun entah kenapa pemain sudah jarang memainkan hero ini, mungkin bosan jadi alasan utama, karena gameplay Alpha yang terlalu mudah.

Fredrinn

Terakhir ada Fredrinn, nasibnya sama seperti keempat hero diatas, dimana Fredrinn kini sudah mulai terlupakan.

Bahkan sudah tak dilirik lagi para pemain, role sejatinya adalah jungler, namun Fredrinn kini kurang ampuh dimainkan jadi jungler, itulah kenapa dia tak terpakai.

+ posts

More Like This

OHMYV33NUS, Atlet Esports Mobile Legends Pertama yang Mewakili Komunitas LGBTQ

Maskulinitas toksik saat ini menjadi permasalahan dalam kehidupan modern....
- Advertisement -