AURA Fire secara resmi mengumumkan komposisi roster yang akan mereka bawa dalam gelaran MPL ID S13 mendatang dengan hadirnya beberapa pemain pemain lamanya.
Tepat pada Kamis (1/2/2024) AURA Fire mengumumkan 6 pemain yang akan bertanding pada gelaran MPL ID S13 mendatang yang masih andalkan kombinasi pemain lama dan pemain baru.
Pemain lama seperti Jehuda “High” Jordan dan Leonardo “Kabuki” Prasetyo Agung masih akan jadi andalan untuk musim depan nanti karena pengalamannya masih AURA Fire butuhkan.
Menariknya nantinya High akan kembali lagi ke posisi awalnya sebagai jungler, setelah musim lalu ia bergeser posisi sebagai roamer AURA Fire yang memang kurang maksimal.
Selain kedua nama pemain lama tersebut, dua bintang muda baru AURA Fire yaitu Aldhia “Aran” Fahmi Aranda dan Yehezkiel “Syn” Wiseman juga masih bertahan untuk musim depan nanti.
Tentu saja Aran dan Syn akan jadi andalan utama EXP laner dan midlaner dari AURA Fire untuk musim depan, apalagi MPL ID S13 ini Facehugger akan beralih posisi sebagai tim kepelatihan.
Sebagai pengganti VAN yang hijrah ke EVOS Glory beberapa waktu lalu, AURA Fire datangkan jungler juara MDL ID S8 lalu yaitu Gugun “Gugun” Surya Pratama.
Bawa Roamer Juara Dunia
Dan satu nama yang paling jadi pusat perhatian dalam persemian roster AURA Fire untuk MPL ID S13 ini tentu saja datangnya roamer juara dunia eks ECHO, Tristan “Yawi” Cabrera.
Yawi secara resmi akan jadi pemain asing pertama bagi AURA Fire untuk musim depan nanti, di mana setelah lepas dari ECHO kini Yawi akan jadi andalan dari AURA Fire.
Kedatangan Yawi ini jadi angin segar karena akan semakin banyak tim MPL Indonesia yang gunakan jasa pemain Filipina, sebut saja RRQ Brusko-Irrad, EVOS Super Red, hingga ONIC Kairi.
Semakin lengkap pula dengan kombinasi tim pelatih yang memang mempunyai jam terbang tinggi seperti SaintDeLucaz dan Pahlevi sebagai pelatih, serta Facehugger dan CL sebagai analis.
Aldhia “Aran” Fahmi Aranda
Yehezkiel “Syn” Wiseman
Jehuda “High” Jordan
Leonardo “Kabuki” Prasetyo Agung
Gugun “Gugun” Pratama
Tristan “Yawi” Cabrera
Dolly “SainDeLucaz” van Pelo
Muhammad “Pahlevi” Pahlevi
Randy “CL” Shimane
Usep “Facehugger” Satiawan