Cabang Mobile Legends Putri SEA Games 2023 Catatkan 1,3 Juta Peak Viewers

Share This Post

Cabang Mobile Legends putri pada SEA Games 2023 Kamboja berhasil mencetak sejarah yang luar biasa yaitu turnamen esports wanita dengan jumlah penonton terbanyak.

Melansir dari Esports Chart, pada SEA Games 2023 Kamboja lalu cabang Mobile Legends putri mencatatkan 1.367.274 peak viewers.

Jumlah tersebut berhasil memecahkan rekor sebelumnya yang hanya mencatatkan 392.405 peak viewers pada MWI 2022 lalu.

Pecahnya rekor peak viewers tertinggi turnamen esports wanita ini memang tak lepas dari bertemunya dua timnas terbaik saat ini yaitu Indonesia dan Filipina.

Eternal Derby yang tersaji pada Grand Final SEA Games 2023 Kamboja lalu memang berlangsung sangat sengit antara kedua tim tersebut.

Apalagi Indonesia menurunkan tim terbaiknya yaitu roster Bigetron Era dan Filipina menurunkan roster Omega Empress pada SEA Games 2023 lalu.

Yang mana akhirnya timnas Mobile Legends putri Indonesia berhasil menang 3-2 usai melakukan comeback yang manis untuk dapatkan medali emas.

Raihan jumlah peak viewers yang meningkat pesat ini juga menunjukkan skena Mobile Legends wanita saat ini juga telah berkembang.

Menariknya angka 1,3 juta peak viewers tersebut terjadi bukan pada laga Grand Final, melainkan pada babak grup yang berlangsung 11 Mei 2023 lalu.

Ini juga menjadikan laga SEA Games 2023 cabang Mobile Legends putri sebagai turnamen esports dengan peak viewers tertinggi sepanjang sejarah.

Bahkan turnamen sekelas VCT 2022 Game Changers Championship pun hanya catatkan 239.334 peak viewers dan MWI 2022 hanya peroleh angka 392.405 peak viewers saja.

Jumlah tersebut juga hanya terpaut sedikit saja dari angka peak viewers untuk cabang Mobile Legends putra SEA Games 2023 yang catatkan 1.462.871 peak viewers.

+ posts

More Like This

Gamers8 Bakal Kembali dengan Rekor Hadiah Besar!

Arab Saudi akan pecahkan rekor hadiah turnamen terbesar dunia. Salah...

Perkenalkan Joshua “Ghirlanda” Bianchi, sang Ayah yang Kejutkan Kompetisi Tekken!

Mentalitas adalah kunci. Tak ada sponsor, seorang putri kecil yang...

Analisis: Beberapa Faktor Penyebab Naik Turun Performa yang Drastis dalam Esports

Beberapa hal terlintas dalam pikiran saat membahas dunia olahraga,...

Eksklusif: Indominator Ungkap Kesempatan Main Lagi Bareng Arsenal dan Prospek Musim Depan

Berganti karir adalah pilihan yang umum di kalangan atlit...

Eksklusif: Indominator Beberkan Pengalaman Main di Indonesia Football Eleague 2022!

Popularitas eFootball sebagai permainan sepak bola virtual di kawasan...
- Advertisement -