Bukan Taktik, ONIC Esports Lebih Waspadai Ini di MPL ID Season 12

Share This Post

ONIC Esports mendapatkan gelar ketiganya di pertengahan tahun 2023 di ajang ESL Snapdragon Pro Series 2023.

Ini merupakan gelar ketiga yang didapatkan oleh ONIC setelah juara di MPL ID Season 11 dan juga MSC 2023.

Namun langkah mereka sempat terpleset di pekan pertama MPL ID Season 12 karena dikalahkan oleh RRQ.

Saat itu, satu pemain andalan ONIC, Sanz tidak bermain karena masalah kesehatan yang dialaminya.

Head of Esports divisi MLBB ONIC, Ahmad “Mars” Marsam menyatakan bahwa dari kejadian S A N Z, kini timnya lebih berfokus mengantisipasi untuk menjaga kesehatan.

Tim Landak Kuning sadar bahwa tak hanya ingame stuff yang perlu dijaga, namun lebih ke kesehatan.

“Tentu ada hal yang kami antisipasi di MPL (S12) ini (yaitu) menjaga kesehatan. Itu penting banget, bisa dibilang karena kami sekarang punya 7 pemain, pemain seperti Butsss, S A N Z, CW dan semua itu bisa dibilang ‘tak tergantikan’,” ucap Mars dikutip dari ONE Esports.

“Ternyata kami tidak hanya perlu menjaga hal di in-game, bukan hanya (menjaga) chemistry di out-game doang nih tapi kesehatan juga perlu sekali dijaga. Bahkan dari segi makanan, (karena) Gilang itu sakit pengaruh makanan juga,” ujar Mars.

Pada laga menghadapi RRQ, posisi dari Sanz digantikan oleh Drian, sayangnya tim Raja Galaxy itu harus tumbang dengan skor 1-2.

Namun di ESL Snapdragon Pro Series, ONIC kembali dengan line up utama dan berhasil tampil sempurna hingga menjadi juara di ajang tersebut.

+ posts

More Like This

- Advertisement -