BTR Vivian Beberkan Kejadian pada Laga Grand Final UniPin Ladies Series S3

Share This Post

Bigetron Era berhasil menjadi juara dalam gelaran UniPin Ladies Series Season 3 usai kalahkan RRQ Mika pada laga Grand Final.

Pada laga Grand Final UniPin Ladies Series Season 3 yang berlangsung pada Minggu (10/9/2023) Bigetron Era berhasil mengalahkan RRQ Mika.

Dalam laga tersebut Bigetron Era yang sebenarnya tak tampil full team nyatanya masih terlalu kuat untuk RRQ Mika dan menang dengan kedudukan 4-1.

Bigetron Era memang tampil tanpa sang EXP laner yaitu Fumi Eko yang harus meninggalkan laga Grand Final lebih dahulu karena ada permasalahan kesehatan.

Sehingga sebagai gantinya sang pelatih yaitu Tasia turun bermain dengan menggantikan Fumi Eko dan nyatanya Bigetron Era masih berhasil menjadi juara.

Roamer Bigetron Era, Vivian, membeberkan di balik layar kejadian turun bermainnya sang pelatih untuk menggantikan Fumi Eko sebagai EXP laner.

Menurut Vivian sebenarnya Tasy bukanlah pemain EXP laner, sang pelatih merupakan pemain midlaner tetapi karena keadaan darurat ia harus turun bermain.

“Jujur, kak Tasy itu user mid, orangnya itu enggak main EXP makanya waktu kita ada turnamen Pilpres dan Vival berhalangan karena kuliah, jadi ia gantiin sama kak Tas yang main mid, junglernya Cinny,” kata Vivian.

“Nah ini, kareba yang cewek cuma ada kak Tasy, jadi mau gak mau kak Tas, tapi karena darurat yaudah jalanin aja dulu bismillah,” sambungnya.

Hasilnya memang tak mengecewakan karena meskipun pincang, Bigetron Era tetap tampil sangat dominan sehingga mereka bisa menang cepat dengan skor 4-1.

+ posts

More Like This

Gamers8 Bakal Kembali dengan Rekor Hadiah Besar!

Arab Saudi akan pecahkan rekor hadiah turnamen terbesar dunia. Salah...

Perkenalkan Joshua “Ghirlanda” Bianchi, sang Ayah yang Kejutkan Kompetisi Tekken!

Mentalitas adalah kunci. Tak ada sponsor, seorang putri kecil yang...

Analisis: Beberapa Faktor Penyebab Naik Turun Performa yang Drastis dalam Esports

Beberapa hal terlintas dalam pikiran saat membahas dunia olahraga,...

Eksklusif: Indominator Ungkap Kesempatan Main Lagi Bareng Arsenal dan Prospek Musim Depan

Berganti karir adalah pilihan yang umum di kalangan atlit...

Eksklusif: Indominator Beberkan Pengalaman Main di Indonesia Football Eleague 2022!

Popularitas eFootball sebagai permainan sepak bola virtual di kawasan...

Apakah Moonton menolak skin Estes untuk Juara?

Setelah M3 menyelesaikan turnamen mewahnya, Blacklist International muncul sebagai juara, membuktikan industri Mobile Legends Filipina adalah yang terbaik sekali lagi setelah Bren Esports juga dianugerahi juara M2 tahun lalu.
- Advertisement -