Gelaran WSL Season 7 telah berakhir dengan Bigetron Era kembali menjadi juara dan ini merupakan gelar ketujuhnya dalam turnamen paling bergengsi skena MLBB Ladies Indonesia.
Pada laga Grand Final yang berlangsung pada Minggu (30/7/2023) Bigetron Era berhasil mengalahkan RRQ Mika dengan kedudukan 5-1.
Sepanjang laga Grand Final WSL Season 7 ini memang berjalan cukup berat sebelah karena Bigetron Era masih terlalu perkasa dari RRQ Mika.
Tim yang juga merupakan timnas MLBB Putri Indonesia yang raih medali emas SEA Games 2023 ini memang sangat mendominasi sejak awal pertandingan berlangsung.
Menggunakan sistem global ban ternyata tak membuat kekuatan Bigetron Era berkurang karena mereka berhasil memenangi 3 game awal dengan dominan.
RRQ Mika hanya mereka berikan kemenangan pada game keempat saja yang membuat kedudukan sempat mengecil menjadi 3-1.
Tetapi dalam dua laga selanjutnya, Bigetron Era yang digawangi oleh Vivian dkk tak memberikan ampun kepada musuhnya tersebut dengan mengambil kemenangan penting.
Apalagi pada game terakhir, Bigetron Era berhasil menang dalam waktu 10 menit saja berkat combo permainan agrasif dari hero-hero pick off seperti Kaja dan Kadita.
Gelar juara WSL Season 7 ini juga menjadi piala ke-22 dari Bigetron Era yang menunjukkan bahwasanya mereka masih jadi yang terbaik dalam skena MLBB Ladies Indonesia.
Hasil tersebut semakin lengkap karena pemain Bigetron Era yaitu Cinny keluar sebagai MVP Grand Final.
Daftar peraih gelar juara WSL Season 7:
Juara : Bigetron Era
Runner up: RRQ Mika
Peringkat Ketiga: MBR Delphyne