Meski gagal mengantarkan AURA Fire lolos ke babak playoff MPL ID Season 12, Aran menyebutkan ingin tampil maksimal di Piala Presiden Esports 2023.
Gagalnya AURA Fire lolos ke babak playoff ini memang sangat memotivasi Aran untuk bisa memberikan yang terbaik untuk fans di Piala Presiden Esports 2023.
“Gue termotivasi banget di Piala Presiden Esports 2023, karena yang paling utama ingin menjadi permintaan maaf kepada AURA Fams setelah gagal ke playoff MPL Season 12,” ujar Aran melansir dari Kincir.
Pada musim debutnya Aran memang awalnya sempat menjadi pusat perhatian karena bisa mengantarkan timnya sempat bersinar di awal penampilannya.
Tercatat Aran yang menempati role EXP laner bisa memperlihatkan sesuatu yang baru sebagai seorang EXP laner dengan menggunakan hero seperti Paquito hingga Badang.
AURA Fire memang memiliki riwayat bagus dalam gelaran Piala Presiden Esports yang mana mereka pernah merasakan sekali menjadi juara.
Pada Piala Presiden Esports 2021 lalu AURA Fire menjadi juara dengan membalikkan semua prediksi dan menjadi awal kebangkitan AURA Fire saat itu.
AURA Fire sendiri kini sedang berjuang dalam di Babak Grup Piala Presiden Esports 2023 yang akan berlangsung dari 29 September 2023 hingga 22 Oktober 2023 mendatang.
Di mana AURA Fire akan bersaing dengan tim seperti EVOS Legends, Rebellion Zion, Pendekar Esports, Kings Esports, hingga Glorious Dream.