Home MLBB Alasan Hero Hanzo Roamer Mobile Legends Sangat Menyebalkan

Alasan Hero Hanzo Roamer Mobile Legends Sangat Menyebalkan

Hero Mobile Legends, Hanzo
Hero Mobile Legends, Hanzo

Hanzo merupakan hero assassin yang jarang muncul dalam turnamen-turnamen besar Mobile Legends tapi hero ini miliki banyak kelebihan.

Hero satu ini sebenarnya cocok sebagai jungler, tetapi menariknya banyak yang gunakan hero satu ini sebagai roamer.

Karena Hanzo roamer akan efektif sebagai counter strat dari hyper jungler, di mana Hanzo bisa dengan mudah menggangu pola farming hero jungler musuh.

Berikut alasan Hanzo roamer akan lebih mengerikan daripada Hanzo jungler:

1. Rotasi Cepat dan Mudah Open Map

Salah satu syarat utama seorang roamer adalah mempunyai mobilitas yang cepat dalam melakukan rotasi.

Hal tersebut tentunya dimiliki oleh Hanzo karena hero satu ini dibekali ultimate yang mengerikan yaitu Kinjutsu: Pinnacle Ninja yang bisa bergerak bebas dan memiliki 35% movement speed dan 30% attack speed tambahan.

Selain itu, kini Demon Pneuma dari ultimate Hanzo bisa kembali ke tubuhnya atau sebaliknya dengan cepat, sehingga akan sangat berguna dalam rotasi ataupun melakukan open map.

2. Ganggu Jungler Lawan

Kegunaan utama dari Hanzo roamer adalah membuat jungler lawan kehilangan monster jungle miliknya.

Karena skill ninjutsu: Demon Feast bisa menghabisi monster jungle dalam sekali lahap saja.

Jika hal ini sukses maka jungler lawan akan kesulitan dalam farming dan akan kalah dalam segi level serta gold.

3. Mudah Melakukan Pick Off

Sama seperti hero assassin lainnya, Hanzo juga termasuk cocok untuk strategi pick off hero-hero dengan durabilitas rendah.

Combo Hanzo dapat membuat musuh akan langsung hilang dalam sekali serangan.

Hanzo juga cocok untuk strategi sandwich ketika terjadi team fight, dimana Hanzo roamer akan mudah mengincar hero highgorund musuh.

4. Follow Up Cepat

Hanzo bukanlah tipikal roamer yang bisa melakukan inisiasi perang dalam Mobile Legends, sehingga memang membutuhkan komposisi hero yang tepat untuk bisa menggunakan Hanzo roamer.

Tetapi Hanzo merupakan hero yang bisa cepat melakukan follow up jika terjadi war ataupun team fight.

Hal ini memang tak lepas dari ultimate Hanzo yang bisa dengan cepat menjangkau ke arah terjadinya pertempuran.

5. Zoning Mengerikan

Karena semua kelebihannya yang telah disebutkan sebelumnya, keberadaan Hanzo akan menjadi momok menakutkan bagi musuh.

Tak ayal hal ini juga bisa dimanfaatkan secara mental untuk melakukan zoning kepada musuh.

Zoning ini bisa dilakukan dengan cara memberi tekanan dari Gold laner atau midlaner sehingga mereka tak bisa ikut peperangan.

+ posts