EVOS Divine menjadi tim yang menjadi sorotan jelang babak Grand Final FFML Season 7.
EVOS Divine merupakan peringkat pertama dari babak liga FFML Season 7 dengan dominasi yang cukup lumayan sepanjang lima minggu liga.
Sebagai salah satu tim unggulan, melalui sang pelatih, Manay, EVOS Divine menanggapi terkait tekanan untuk babak Grand Final.
“Tekanan pasti ada apalagi kalo di final ada 12 tim kita harus fokus untuk 11 tim lain apalagi cuma satu hari 6 match sedikit banget, lebih ke arah mampu ga kita di final membuktikan,” ungkap EVOS Manay.
Diakui olehnya bahwa waktu yang singkat tentu bisa jadi kendala untuk semua tim, jadi harus bisa dimaksimalkan terlebih mereka sudah sukses bermain di liga kemarin.
Mengenai tim yang diwaspadai ternyata EVOS Manay akui seluruh tim yang patut diwaspadai untuk tiga match awal, dan tiga match sisanya tentu ada tim-tim tertentu yang nantinya menjadi prioritas.
“Mungkin semua tim untuk 3 match pertama fokus semua sama poin mereka masing-masing setelah match 3 baru deh kaya kita bisa lihat Tim mana yang poinnya kurang baru deh kita tabrak,” ungkap Manay.
Grand Final FFML Season 7 akan berlangsung pada Minggu (16/7/2023) siang WIB.
Pertarungan 12 tim Free Fire terbaik Indonesia dalam Grand Final FFML Season 7 akan berlangsung di Cendrawasih Hall, JCC, Senayan, Jakarta.