Penjelasan Skill dari Karakter Terbaru Free Fire, Ignis

Share This Post

Karakter Ignis Free Fire menjadi salah satu karakter terbaru yang dihadirkan Garena jelang akhir tahun 2023 ini.

Sepanjang tahun 2023, Garena telah membuahkan banyak inovasi menarik terkait karakter Free Fire dan Karakter Ignis Free Fire adalah salah satunya.

Mengikuti Orion, dan juga Sonia sebagai karakter baru di tahun ini, karakter Ignis Free Fire juga memiliki skill yang tidak kalah unik dan berbeda.

Karakter Ignis Free Fire memiliki skill bernama “Flame Mirage” sebuah skill di mana Ignis akan menyalakan atau menghadirkan sebuah tembok api atau ‘screen flame’ dengan lebar 10meter dan bertahan hingga 8 detik, 15meter di depan pengguna.

Jika musuh melewati atau bersentuhan dengan tembok api tersebut akan terkena damage instan sebesar 30 HP dan setiap detik mengurangi 10 HP serta menghilangkan 10% armor durabilty. Efek pasif dari skill ini bertahan selama 2 detik.

Hal ini tentu sangat bermanfaat. Skill karakter Ignis Free Fire tidak memberi efek negatif di sisi pemain serta rekan tim namun berdampak besar terhadap lawan.

Secara sederhana, skill “Flame Mirage” ini juga bisa menghalau pandangan musuh (blocked vision) di medan tempur.

Karakter Ignis Free Fire bisa dikombinasikan dengan karakter pendukung lainnya semacam Moco, Caroline hingga Hayato.

Terkait kapan akan dirilis, Ignis diperkirakan akan hadir dalam update patch OB42 tepatnya di tanggal 31 Oktober 2023 mendatang.

+ posts

More Like This

- Advertisement -