Seri terakhir dari Week 7 dalam Mobile Legends: Bang bang Professional League Philippines Season 8 (MPL PH) telah membingungkan fans karena dua tim papan atas menunjukkan perilaku yang aneh.
Pada game pertama, Nexplay EVOS mengambil 5 flameshot dan Renejay “Renejay” Barcase, Tristian “Yawi” Cabrera, dan Jeniel “Haze” Bata-anon memilih hero yang tidak biasa mereka mainkan. Kamu bisa menganggapnya sebagai taktik baru kecuali EVOS berhasil dihantam Smart Omega dengan skor 39-4.
EVOS lalu memutuskan untuk mengembalikan skor pada game kedua dengan skor eliminasi 61-26, yang merupakan highlight dari seri ini. Tim ini memilih dua hero support.
Sekarang, fans sudah merasakan ada yang tidak beres. Tapi selama komen di dalam Facebook Live disiarkan langsung, EVOS lalu menyelesaikan seri dengan skor 10-6.
Meski dengan akhir demikian, perilaku tidak baik yang ditampilkan oleh kedua tim ini sudah membuat banyak orang bertanya-tanya, membuat MPL Philippines mengeluarkan pernyataan untuk melakukan investigasi.
Apakah kedua tim melakukan percobaan untuk bermain-main?
Meski banyak yang masih skeptis dengan alasan dibalik perilaku aneh yang dipertunjukkan oleh Nexplay EVOS dan Smart Omega, banyak teori yang muncul mengapa mereka bermain seperti itu.
Beberapa berspekulasi kalau mungkin kedua tim tidak menganggap pertandingan ini serius karena tidak masalah mereka berakhir di peringkat tiga atau empat. Spekulasi lain, yang lebih natural, mungkin mereka bertaruh uang ke dalam tim yang bertanding. Bagaimanapun, belum ada alasan kuat sampai MPL PH menyelesaikan investigasi.
“Kami mengetahui perilaku kontroversi selama pertandingan Nexplay EVOS dan Omega Esports di Week 7. Mohon bersabar karena MPL PH Operating Committee akan melakukan investigasi dan mengambil langkah yang diperlukan menurut buku peraturan dan guideline,” tulis pernyataan tersebut.
Bukannya hasil dari game, dan dengan profesionalisme yang dipertaruhkan, fans dan netizen berharap untuk melihat hasil dari investigasi yang dilakukan oleh MPL PH sebelum musim berakhir.