Taiga Comeback! Bleed Esports Jadi Pelabuhan Barunya Musim Depan

Share This Post

Bleed Esports akhirnya mengumumkan dua roster terbarunya yang akan mereka bawa pada turnamen musim depan yang mana ada sedikit kejutan.

Seperti rumor-rumor sebelumnya yang menyebutkan bahwa pemain veteran Daryl “iceiceice” Koh yang tak jadi bagian lagi, yang mana kini rumor tersebut benar.

Pasalnya dalam pengumuman roster terbaru Bleed Esports pada Rabu (15/11/2023), iceiceice akan fokus sebagai content creator untuk tahun depan.

Posisinya akan tergantikan oleh dua pemain baru yaitu Nattaphon “Masaros” Ouanphakdee dan Tommy “Taiga” Le yang tentu saja kejutkan banyak pihak.

Masaros sendiri pernah berseragam Bleed Esports sebelum akhirnya hengkang pada Mei 2023 lalu untuk gabung Team SMG dan kini kembali lagi ke Bleed Esports.

Sedangkan Taiga, baru saja kembali ke pro scene setelah sebelumnya rehat karena alasan sedang penyembuhan dari adiksinya.

Taiga yang terakhir kali membela OG Esports memang sempat mengalami permasalahan kesehatan mental karena adiksinya terhadap judi.

Yang mana beberapa waktu lalu melalui akun X pribadinya, Taiga menyebutkan kondisinya lebih baik dan sudah menemukan kembali jiwa kompetitifnya untuk gabung tim profesional kembali.

Sehingga dengan datangnya Masaros dan Taiga ini, Bleed Esports sudah lengkap rosternya untuk musim depan.

Karena Bleed Esports juga masih pertahankan pemain-pemain terbaiknya seperti JaCkky, Kordan, dan DJ dalam susunan roster aktifnya.

+ posts

More Like This

- Advertisement -